Letusan Tambora, Situasinya Tergambar Jelas di Bo’ Sangaji Kai

Naniek I Taufan bersama (alm) Filolog dan sejarawan, Dr. Hj. Siti Maryam Salahuddin / Foto: Dok Pen

Situasi di hari kejadian letusan Tambora itu terbaca dengan jelas dalam Buku Catatan Kerajaan Bima atau Bo’ Sangaji Kai

lombokjournal.com ~ “Hijrat al-Nabi SAW seribu dua ratus tiga puluh genap tahun, tahun Za, pada hari Selasa waktu subuh, sehari bulan Jumadil Awal, tatkala itulah di Tanah Bima datanglah takdir Allah melakukan kodrat iradat atas hamba-Nya. Maka gelap berbalik lagi lebih dari pada malam itu, kemudian maka berbunyilah seperti bunyi meriam orang perang, kemudian maka turun kersik batu dan abu seperti dituang, lamanya tiga hari dua malam. Maka heranlah sekalian hamba-Nya akan melihat karunia Rabbial-Alamin yang melakukan fa (cc atas) al li-ma yurid1). Setelah itu maka teranglah hari, maka melihat rumah dan tanaman sudah rusak semuanya, demikianlah adanya itu, yaitu pecah Gunung Tambora menjadi habis mati orang Tambora dan Pekat pada masa Raja Tambora bernama Abdul Gafur dan Raja Pekat bernama Muhammad.”

Bukti dahsyatnya letusan Tambora
Kawah Gunung Tambora

Kisah ledakan maha dahsyat Gunung Tambora yang terjadi pada tahun 11 April 1815, tercatat dalam Buku Catatan Kerajaan Bima atau Bo Sangaji Kai (naskah kuno kerajaan Bima) dengan judul pada pias kiri naskah: “Alamat Pecah Gunung Tambora”. 

Inilah sepenggal kisah yang begitu singkat namun mampu menggambarkan spektakulernya letusan Gunung Tambora dengan berbagai akibatnya. 

Berita tentang letusan Gunung Tambora tahun 1815, tertulis dengan apik dan sangat mengharukan dalam Catatan Kerajaan Bima (naskah asli Bo’ Sangaji Kai), pada naskah 872).

Dari Bo’ Sangaji Kai inilah, gambaran tentang situasi di hari kejadian letusan Gunung Tambora itu terbaca dengan jelas. Seribu dua ratus tiga puluh genap tahun, tahun Za, pada hari Selasa waktu subuh, sehari bulan Jumadil Awal, merupakan catatan resmi dari naskah aslinya yang bertepatan dengan tanggal 11 April 1815 di tahun Masehi. 

Letusan itu terjadi di waktu subuh hari bahkan ketika siang tiba, matahari tidak kunjung tampak akibat abu vulkanik memenuhi langit dan menutup sinar matahari. Naskah ini mengisahkannya dengan kalimat, maka gelap berbalik lagi lebih dari pada malam itu (gelap yang sangat gelap bahkan lebih gelap dari pada malam hari). 

BACA JUGA: Letusan Gunung Tambora, Terkuat Dalam Sejarah Dunia

Bagian Bo’ Sangaji Kai yang mengisahkan tentang letusan dahsyat Gunung Tambora ini, dibacakan tahun 2015 oleh Filolog dan sejarawan, Dr. Hj. Siti Maryam Salahuddin semasa hidupnya.

“Siang gelap gulita, laksana malam, langit di atas Pulau Sumbawa berselimut gelap yang hitam pekat sehingga sinar matahari tidak tampak selama setidaknya tiga hari bahkan gelap itu sampai sekitar seminggu lamanya dimana cahaya matahari yang redup masih terasa,” ujar Siti Maryam waktu itu.

Ia menerjemahkan tulisan dari Juru Tulis Istana yang mencatatkan semua peristiwa yang terjadi kala itu dalam Bo’ Sangaji Kai.

Suara ledakannya yang begitu keras bagaikan tengah berkecamuk perang yang melepaskan tembakan-tembakan menggunakan meriam, digambarkan dengan kalimat, berbunyilah seperti bunyi meriam orang perang. 

Naniek I Taufan bersama Igan S. Sutawijaya, geolog peneliti Gunung Tambora dari Pusat Geologi Bandung

Geolog Igan S. Sutawijaya, peneliti Gunung Tambora mengungkapkan bahwa dalam berbagai catatan menyebutkan gemuruh ledakan itu terdengar di berbagai wilayah di Indonesia seperti Ternate, Surabaya, Makassar dan Sumatera hingga, sejauh 2.600 kilometer.

Inilah tampaknya yang dicatat oleh juru tulis Istana Kesultanan Bima tentang bunyi letusan yang tertulis seperti meriam orang perang itu. Muntahan material yang demikian banyak menyebar lahar, batu dan abu seperti hujan yang ditumpahkan dari langit dalam waktu yang cukup panjang selama tiga hari dua malam, yang digambarkan dengan sebuah kalimat, kemudian maka turun kersik batu dan abu seperti dituang, lamanya tiga hari dua malam.

Dari cerita Dr. Siti Maryam semasa hidupnya itu (wafat 18 Maret 2017), peristiwa letusan yang disebut sebagai malapetaka yang sangat dahsyat itu terjadi menjelang akhir masa pemerintahan Sultan Abdul Hamid Muhammad Syah (1773-1817). 

Gambaran kehancuran dan porak-porandanya kerajaan-kerajaan yang berada di sekitar Gunung Tambora, bahkan dua di antaranya Kerajaan Tambora dan Kerajaan Pekat, yang berada tepat di kaki Gunung Tambora itu terkubur hingga hari ini, juga tercatat dengan rapi dalam naskah kuno tersebut. 

Setelah terang datang (tiga hari usai abu vulkanik mereda), tampaklah bahwa rumah dan tanaman sudah rusak semuanya, hancur binasa akibat letusan itu. Diketahuilah bahwa akibat yang lebih parah juga terjadi adalah “habis mati orang Tambora dan orang Pekat” (memakan korban yang sangat banyak). 

“Akibat letusan itu yang terlihat seluruh pulau Sumbawa tertutup abu, rumah-rumah hancur berantakan, ternak-ternak penduduk mati, ribuan orang meninggal dunia sebagai akibat langsung dari letusan tersebut, bahkan lahan-lahan pertanian sebagai sumber kehidupan masyarakat binasa dan tidak bisa digarap lagi. Inilah yang menyebabkan terjadinya kelaparan dan berbagai penyakit yang menambah jumlah korban meninggal. Dan akibat dari kehancuran itu, ribuan atau bahkan puluhan ribu orang yang ada di pulau Sumbawa mengungsi ke pulau-pulau terdekat,” ujarnya. 

Batu dan lainnya yang menguak letusan Tambora

Tampaknya, inilah yang kemudian dicatat oleh Heinrich Zolingger (ahli botani Swiss), sekitar 30 tahun kemudian sejak terjadinya letusan maha dahsyat itu. 

“Zollinger mereka-reka, menghitung jumlah penduduk Pulau Sumbawa pada awal tahun 1815 sekitar 170.000 orang dan musnah separuhnya akibat letusan itu, tersisa kira-kira 60.000 orang,” kata Dr. Siti Maryam.

BACA JUGA: Pemda KLU Salurkan Paket Sembako di Kecamatan Tanjung

Letusan Gunung Tambora merupakan sebuah bencana besar, bukan hanya bagi tanah leluhurnya orang Bima dan Dompu, melainkan bencana yang juga dirasakan masyarakat dunia yang terkena dampaknya. Gunung Tambora meletus dengan begitu dahsyatnya, menebar malapetaka bak monster yang menakutkan. 

Benda artefak yang sempat terkubur vulkanik Tambora
Benda-benda artefak ditemukan terkubur material vulkanik Tambora

Letusan itu juga telah mengubur peradaban dari dua Kerajaan Tambora dan Kerajaan Pekat pada masa Raja Tambora bernama Abdul Gafur dan Raja Pekat bernama Muhammad. Hilang tidak berbekas hingga akhirnya lebih dari 150 tahun kemudian (1815-1980-an), secara tidak sengaja sisa-sisa kehidupan di dua kerajaan yang terkubur tersebut terungkap lewat penemuan benda-benda, keramik, tembikar, peralatan rumah tangga dan lainnya di kaki Gunung Tambora. 

Kini, setelah lebih dari dua abad peristiwa itu terjadi, jejak-jejak kerusakan itu terkuak lewat berbagai penemuan artefak dan benda-benda bersejarah di kaki Gunung Tambora. Di sana ada situs Gunung Tambora, yang menyimpan sejarah tersebut dan menjadi patut untuk ditelusuri lebih lanjut. Apa yang ada di kaki Gunung Tambora hari ini, adalah berkah dari letusan yang mematikan yang terjadi 207 tahun yang lalu. ***

1) 87, catatan yang menceritakan tentang letusan gunung Tambora.  

2) Ungkapan Arab ini disebut juga dalam syair (bait 44) dan diterjemahkan         

     sebagai berikut: “Allah Ta’ala berbuat sekehendak-Nya”.