Umum  

Tingkatkan Layanan Kesehatan, Pandan Duri Bangun Polindes

PERESMIAN POLINDES PANDAN DURI "Makin membaiknya kualitas pelayanan kesehatan masyarakat."

LOTIM – lombokjournal.com

Baru tiga tahun mekar, Desa Pandan Duri, Kecamatan Terara, Lombok Timur, sudah membangun polindes. Fasilitas layanan kesehatan itu merupakan salah satu misi Pemdes Pandan Duri menjadikan desanya sebagai salah satu desa sehat.

“Sejak terpilih, komitmen kami memperbaiki tingkat kesehatan masyarakat. Harus ada prasarana kesehatan yang layak dan dekat dengan warga,” kata Kepala Desa Pandan Duri H. M. Nasruddin, saat peresmian Polindes.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Lombok Timur drg. Asrul Sani, yang hadur dalam peresmian itu didaulat memotong pita sebagai tanda mulai beroperasinya pusat layanan kesehatan warga desa itu.

Menurutnya Asrul Sani, ia bangga Pemdes Pandan Duri berkomitmen membantu pemerintah dalam meningkatkan derajat kesehatan warga. Pembangunan Polindes ini adalah wujud kongkritnya

“Kita harus bangga dan mendukung apa yang dilakukan oleh pemerintah desa, termasuk dalam menjaga kebersihan lingkungan sekitar ,” kata Asrul

Dalam kesempatan sama, Camat Terara dalam sambutannya mengatakan, Polindes Pandan Duri terbaik dari aspek fisiknya bangunannya se-Kecamatan Terara. “Kualitas bangunan Polindes ini cukup baik,” ungkapnya.

Camat berharap, kualitas fisik yang baik, dapat diikuti makin membaiknya kualitas pelayanan bagi masyarakat. Dengan masyarakat yang sehat, program pembangunan di desa dapat berjalan sesuai rencana karena mendapat dukungan masyarakat.

Hadir dalam peresmmian itu, Koramil, Kapolsek, Kepala Desa Se-Kecamatan Terara, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda dan perwakilan warga dari 3 dusun yang ada di Desa Pandan Duri. 

Jay