Wagub NTB Berangkat Haji,”Semoga Menjadi Haji Mabrur”

Tasyakuran Keberangkatan Haji Wagub Ummi Rohmi

Saat acara Tasyakuran Keberangkatan Haji Wakil Gubernur NTB, Hj. Sitti Rohmi Djalilah yang dilaksanakan di Halaman Pendopo Wagub NTB, Jum'at (02/06/23) / diskominfotik
image_pdfSimpan Sebagai PDFimage_printPrint

Dalam tasyakuran keberangkatan ibadah haji Wagub NTB, dimohonkan doa masyaraKAT Kepala OPD, teman teman ASN yang belum berkesempatan menunaikan ibadah haji agar segera peroleh kesempatan

MATARAM.LombokJournal.com ~ Sekretaris Daerah (Sekda) NTB, Lalu Gita Ariadi yang akrab disapa Miq Gita mendoakan agar ibadah haji yang dilaksanakan Ummi Rohmi dapat menjadi Haji yang mabrur, dan senantiasa diberikan kesehatan. 

BACA JUGA: Gubernur NTB Bergarap Kebhinekaan di NTB Terjaga

Wagub mohon doa masyarakat agar mendapat haji mabrur

Ucapan itu disampai Miq Gita menyampaikan sambutan acara Tasyakuran Keberangkatan Haji Wakil Gubernur NTB, Hj. Sitti Rohmi Djalilah yang dilaksanakan di Halaman Pendopo Wagub NTB, Jum’at (02/06/23).

“Alhamdulillah, mewakili Pemerintah Provinsi NTB dengan segala rasa syukur dan bahagia kami hadir untuk memberikan doa semoga ibu Wagub dan bapak yang akan menunaikan ibadah haji, mudahan berangkat dalam keadaan sehat walafiat, kembali dalam keadaan sehat, sehat dalam menjalankan ibadah haji, dan semoga mendapat predikat haji yang mabrur,” kata Miq Gite yang mewakili Guibernur NTB.. 

Ia berharap agar Ummi Rohmi didoakan di tanah suci, untuk seluruh Kepala OPD, para ASN, masyarakat, bahkan Provinsi NTB menjadi daerah yang aman, damai dan Baldatun Thoyyibatun Wa Rabbhun Ghaffur.

BACA JUGA: Ekspor Vanili Organik ke AS Tahun 2023 Meningkat

“Kami juga berharap agar didoakan, kepada bapak-bapak Kepala OPD, teman teman ASN yang belum berkesempatan menunaikan ibadah haji, atau masih dalam antrian, semoga diberikan kesempatan menjadi tamu Allah, dan didoakan NTB menjadi daerah yang aman, damai dan Baldatun Thoyyibatun Wa Rabbhun Ghaffur,” UJARnya.  

Pada kesempatan yang sama, Ummi Rohmi mengucapkan terima kasih kepada seluruh tamu undangan yang hadir dan memohon doa agar diberikan kesehatan dalam menjalankan ibadah haji

“Kami mohon doa agar perjalanan kami dimudahkan oleh Allah SWT, berangkat sehat, pulang juga sehat, kita bisa bersua kembali, bekerja bersama dalam keadaan sehat wal afiat,” ungkap Ummi Rohmi.

Keberangkatan Haji Ummi Rohmi pada tanggal 07 Juni 2023 dan mendapat kloter pertama dari Provinsi NTB.

BACA JUGA: Industrialisasi di NTB Dongkrak Pertumbuhan Ekonomi 

Turut hadir Gubernur NTB periode 2008 – 2018, Dr. TGB. Muhammad Zainul Majdi, Lc., M.A, Ketua TP-PKK Provinsi NTB, Hj. Niken Saptarini Widyawati Zulkieflimansyah, seluruh Kepala OPD tingkat Provinsi NTB, Forkopimda Provinsi NTB dan Organisasi Wanita. ***