“Hasil pansel selanjutnya disampaikan kepada gubernur pada 19 oktober 2019 ”
MATARAM.lombokjournal.com — Panitia Seleksi (Pansel) jabatan Pimpinan Tinggi Madya Sekda NTB secara resmi menutup pendaftaran Calon Sekda, Jum’at (04/10) 2019 Lalu.
“Dari tujuh pelamar yang mendaftar secara online hanya lima orang yang dinyatakan melengkapi berkas persyaratan, sementara dua orang pelamar dinyatakan gugur karena tidak melengkapi berkas persyaratan,”ujar Kepala BKD, Fathurahman, Senin (07/10) 2019.
Dari tujuh pelamar yang sudah mendaftar, ungkap Fathurrahman, hanya lima orang yang melengkapi berkas persyaratan sampai batas waktu yang telah ditetapkan
Mereka adalah H. iswandi (yang sekarang sebagai Plt sekda), Hj. Baiq Eva Nurcahyaningsih (Asisten I Pemerintahan dan Kesra), H. Husnul Fauzi yang sekarang menjabat sebagai Kepala Dinas Pertanian NTB, H. Ridwansyah (Asisten II Ekonomi dan Pembangunan), dan H.L. Gita Ariadi ( Kepala DPMPTSP).
Sedangkan dua pelamar yang tidak melengkapi berkas adalah H. Akhmad Helmi Hidayatullah dan Ibnu Salim, karena tidak melengkapi berkas persyaratan .
Menurut Fathurahman, setelah masa pendaftaran ditutup 4 Oktober lalu, selanjutnya akan dilakukan seleksi administrasi pada 7 Oktober, dan pengumuman hasil seleksi administrasi tanggal 8 Oktober.
Kemudian 8-9 Oktober dilakukan uji kesehatan kejiwaan dan bebas narkoba bagi pendaftar yang telah lulus seleksi administrasi.
Sedangkan untuk tes kompetensi manajerial psikologi dijadwalkan pada 14 Oktober 2019.
“Setelah itu penulisan makalah dilaksanakan pada 15 Oktober, presentasi dan wawancara pada 16-17 oktober penelusuran rekam jejak dilakukan sejak 8 – 17 Oktober, dan penetapan hasil seleksi pada 18 Oktober. Selanjutnya hasil pansel tersebut selanjutnya disampaikan kepada gubernur pada 19 oktober 2019 mendatang,” terang Fathurahman.
AYA