Peran IKABOGA NTB Penting Bagi Pemberdayaan Perekonomian

Wagub Hj Sitti Rohmi bersama pengurus DPD IKABOGA NTB di Aula Pendopo Wakil Gubernur, Senin (10/01/22) / diskominfotik
image_pdfSimpan Sebagai PDFimage_printPrint

DPD IKABOGA NTB karena melakukan peran pemberdayaan masyarakat dan perekonomian daerah

MATARAM.lombokjournal.com ~ Wakil Gubernur NTB, Hj. Sitti Rohmi Djalilah, M.Pd mengapresiasi DPD Ikatan Ahli Boga (IKABOGA) Provinsi NTB, yang berperan membantu permberdayaan masyarakat dan perekonomian di NTB.

Menurutnya, wagub mengapresiasi DPD IKABOGA NTB karena melakukan peran yang ternyata memiliki tujuan yang sama dengan Pemerintah Provinsi NTB.

Peran Ikaboga NTB memberdayakan perekonomian NTB

“Jadi kami sangat terbantu nantinya jika DPC IKABOGA kabupaten/kota ini sudah dilantik, tentunya dalam pemberdayaan masayarakat dan dorong perekonomian daerah,” kata wagub.

Ia mengatakan itu saat menerima DPD IKABOGA NTB di Aula Pendopo Wakil Gubernur, Senin (10/01/22).

IKABOGA sendiri memiliki peranan meningkatkan mutu Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) Tata Boga, mengembangkan kurikulum sarana pembelajaran-bahan ajar/sumber belajar, meningkatkan mutu pengelolaan, instruktur, ujian dan sertifikasi peserta kursus.

Ketua DPD IKABOGA NTB, Roro Ariani menjelaskan sudah merangkul mitra-mitra strategis dengan beberapa dinas di lingkup Provinsi NTB.

BACA JUGA: Perhatikan 4 Langkah Menuju Gaya Hidup Sehat

“Kami sudah merangkul mitra-mitra strategis dengan beberapa dinas di lingkup Provinsi NTB seperti Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Dinas Kelautan dan Dinas Koperasi dan UKM. Tujuannya supaya program IKABOGA bisa terlaksana dengan baik dan selaras dengan pemerintah Provinsi NTB,” ujarnya.

BACA JUGA: LagaPersahabatan, Putra Santong Uji Kekuatan PS Daygun

Rencananya pelantikan DPC IKABOGA seluruh Kabupaten/Kota se-NTB akann diselenggarakan pada hari Rabu 12 Januari 2022. Pelantikan akan dilakukan langsung oleh Wakil Gubernur NTB.***

 

Penulis: RomEditor: Misarni