Penyegaran Dharma Wanita Bappeda, Semangat Berkarya untuk KLU 

Anggota Dharma Wanita dalam pertemuan rutin Dharma Wanita Bappeda Kabupaten Lombok Utara, yang diselenggarakan Ketua Unit Pelaksana Pengurus Dharmawanita Bappeda KLU, Liddes Taruna Parihin, Jum'at (28/01/22), di Aula Kantor Bappeda. / Foto: @ng
image_pdfSimpan Sebagai PDFimage_printPrint

Dharma Wanita Bappeda KLU melakukan penyegaran, berkarya  dan berkontribusi  untuk pembangunan Lombok Utara.

TANJUNG.lombokjournal.com ~ Sejak bencana gempa bumi dan berlanjut dengan pandem Covid-19 inon alam melanda Lombok Utara, berdampak pada rutinitas Dharma Wanita.

Karena itu, semangat menumbuhkan eksistensi Dharma Wanita harus kembali digalakkan untuk penyegaran organisasi, agar lebih inovatif dan konstruktif.

BACA JUGA: Program Industrialisasi di NTB Disuppot UNDO PBB

Kepala Bappeda berharap Dharma Wanita melakukan penyegaran
Kepala Bappeda KLU, Parihin, S.Sos

Hal itu disampaikan Kepala Bappeda KLU, saat menyampaikan sambutan dalam pertemuan rutin Dharma Wanita Bappeda Kabupaten Lombok Utara, yang diselenggarakan Ketua Unit Pelaksana Pengurus Dharmawanita Bappeda KLU, Liddes Taruna Parihin, Jum’at (28/01/22), di Aula Kantor Bappeda.

Hadir pada kesempatan itu, selain Ketua Dharma Wanita Bappeda, Liddes Tarina Parihin, Sekretaris Rauhun Ana Astuti Sugihartono, beserta anggota, dan ASN lingkup Bappeda Kabupaten Lombok Utara 

Parihin yang didampingi Sekretaris Bappeda, Gatot Sugihartono, ST, menekankan, Bappeda sebagai wadah lembaga kordinator OPD hingga tingkat kecamatan, harus senantiasa membangun semangat koordinasi dan kolaborasi.

Menurutnya, satu bidang di Bappeda bisa mengkoordinir OPD yang relatif banyak. 

“Saya berharap ibu ibu selalu mendampingi bapak dalam aktifitas di Bappeda, wujudkan semangat terus menerus,” harapnya.

Organisasi Dharmawanita para ibu ibu ASN lingkup Bappeda menjadi penting, merujuk pada aturan yang ada dan menjadi kebanggaan. 

Karenanya butuh penyegaran, agar semangat berkarya dan berinovasi seta berkontribusi membantu pembangunan Lombok Utara.

“Mudahan dapat dilakukan penyegaran, menata kembali formasi dan komposisi pengurus dengan mekanisme yang ada” tandasnya.

Menurutnya, keberadaan organisasi dapat memberi manfaat media silaturrahmi keluarga besar Bappeda menumbuhkan semangat kekeluargaan.

BACA JUGA: Awas, Gunakan Headset Bisa Mengundang Bahaya

“Berilah support dan berilah semangat pada suami Yang lagi Bekerja di Bappeda mengingat rutinitas yang sangat komprehensif selaku kordinator OPD,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Dharma Wanita Unsur Pelaksana Bappeda Liddes Tarina Parihin menyampaikan, pentingnya merakit silaturrahmi.

Pertemuan mengharapkan ada penyegaran

Selanjutnya melakukan penyegaran sebagai upaya tindak lanjutnya pembentukan kepengurusan, rencana awal kegiatan dan jadwal pertemuan berjalan, dapat terlaksana.

“Rencana pertemuan kita satu, dua, atau tiga bulan menjadi pembahasan awal dan saya berharap partisipasi dan keaktifan kita semua”ujarnya.

Selanjutnya disampaikan, agar keaktifan organisasi Dharma Wanita Unsur Pelaksana masing masing OPD menjadi perhatian Dewan Pembina Dharmawanita Kabupaten Lombok Utara.

“Ibu Bupati dan Sekda menekankan, agar segera mengaktifkan kegiatan Dharma Wanita di masing masing Unsur pelaksana. Dan para istri ASN mesti menyemangati dan memotivasi suami yang melaksanakan tugasnya,”pungkasnya.

Dharma Wanita diharapkan, dapat berkontribusi aktif dalam menyukseskan agenda pembangunan Kabupaten Lombok Utara. 

Utamanya dalam menuntaskan angka stunting harus menjadi xmendapatka perhatian penting.

“Upaya menurunkan angka stunting menjadi perhatian kita, dan ibu Bupati menghimbau DharmawWanita mesti mengambil bagian dalam tugas tersebut,” harapnya.

Kegiatan berjalan khidmat dengan menerapkan protokol kesehatan, dilanjutkan dengan diskusi dan diakhiri dengan poto bersama. ***

 

Penulis: @ngEditor: Misarni