Bupati Djohan Canangkan Pembangunan Masjid Besar di Gondang

Bupati H, Djohan Sjamsu bersama Wabup Danny Karter saat acara peletakan batu pertama Pembangunan Masjid Besar Iwanul Muttaqin, Desa Gondang, Kecamatan Gangga(27/01/22) / Foto @ng
image_pdfSimpan Sebagai PDFimage_printPrint

Bupati Djohan Sjamsu mengatakan, pembangunan masjid Iwanul Muttaqin niatnya membangun rumah ibadah yang letaknya di tengah Kota Gondang

TANJUNG.lombokjournal.com ~ Bupati Lombok Utara H, Djohan Sjamsu, SH bersama Wakil Bupati Danny Karter Febrianto R ST MEng melakukan peletakan batu pertama Pembangunan Masjid Besar Iwanul Muttaqin, Desa Gondang, Kecamatan Gangga(27/01/22).

Bupati saat canangkan pembangunan masjid
Bupati H Djohan Sjamsu

Bupati Djohan menyampaikan, kegiatan yang dilakukannya merupakan niatan membangun rumah ibadah  yang letaknya berada di tengah Kota Gondang.

Tentu untuk terwujudnya pelaksanaan pembangunan masjid memerlukan peran kita baik yang hadir sekarang dan jamaah semuanya.

Dalam upaya terwujudnya pembangunan masjid sesuai dengan rencana, diperlukan gotong royong bersatu bangun rumah ibadah agar selesai tepat waktu. 

Nantinya masjid  yang dibangun bisa mengakomodir seluruh jamaah serta memberikan rasa nyaman dalam beribadah.

“Semoga segala ikhtiar ini bernilai ibadah disisi Allah kita mulai peletakan batu pertama dengan niatan yang tulus serta kekuatan amal rakyat,”ucapnya.

BACA JUGA: 811 Rekening RTG Dibagikan ke Warga Kecamatan Tanjung

wabup canangkan pembangunan masjid
Wabup Danny Karter

Sementara itu ketua Dewan Pengurus Masjid Moh. Nahir menuturkan Masjid yang dibangun nantinya selain sebagai sarana ibadah, tentu akan menjadi sebuah simbol yang mencerminkan persatuan jamaah yang ada di sekitarnya.

“Ihwanul Muttaqin sendiri memiliki makna istana yang punya taman-taman indah untuk orang yang bertaqwa,” tuturnya.

Karenanya  rancangan desain arsitektur masjid yang indah dan dilengkapi dengan penataan taman di sekitarnya. 

Sebelumnya masjid Iwanul Muttaqin tidak dapat menampung jumlah jamaah yang kisarannya mencapai 2000 KK.

Karena itu, jika sudah selesai dibangun namun tidak mencukupi  akan dibangun menjadi dua lantai.

“Dalam pengerjaannya dilakukan secara gotong royong oleh warga,” jelasnya.

BACA JUGA: Kopi NTB Potensial Merambah ke Pasar Global 

Sementara itu, Panitia Pembangunan Masjid M. Indra dalam laporannya  menyampaikan total anggaran yang dibutuhkan sesuai dengan desain yang dibuat sekitar 10.2 M dengan luas bangunan sekitar 836 meter persegi. 

“Terimakasih untuk semua pihak yang telah terlibat dalam pembangunan masjid terutama bagi para jamaah yang telah menyisihkan sebagian rejekinya demi pembangunan Masjid Iwanul Muttaqin,” ucapnya

Acara pun dirangkaikan dengan penyerahan bantuan  secara simbolis dari Bupati Lombok Utara kepada pengurus pembangunan masjid Iwanul Muttaqin sejumlah Rp. 300.000.000, serta dilanjutkan dengan peletakan batu pertama pembangunan masjid oleh Bupati serta Wakil Bupati Lombok Utara.

Hadir dalam kegiatan itu, Pj. Sekda Anding Duwi Cahyadi, S.STP.,MM, Staf Ahli Bidang Ekonomi Pembangunan dan Keuangan H. Simparudin, SH, Kasubag TU Kemenag KLU Hamdun M.Hi, Kepala OPD, Kapolsek Gangga IPTU Remanto, SH, serta undangan lainnnya.***

 

 

Penulis: @ngEditor: Iwaga