Dias Kesehatan NTB saat ini menyiapkan skenario penanganan pasien Covid-19, pasien status PDP ringan ditempatkan di lokasi yang berbeda seperti halnya yang dilakukan di wisma Atlit Jakarta, dan pasien status PDP berat dirawat di rumah sakit
MATARAM.lombokjournal.com — Dua orang pasien yang dinyatakan positif terinfeksi virus Corona atau Covid-19 asal Aikmel (Lombok Timur), saat ini dilaporkan kondisinya berangsur membaik.
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi NTB dr. Nurhandini Eka Dewi, Jumat (27/03/20), menjelaskan, saat ini pasien tersebut masih berada di ruang isolasi Rumah sakit Provinsi NTB hingga 14 hari ke depan.
“Sebelum dibolehkan pulang oleh pihak rumah sakit, dua orang yang positif tersebut masih dalam Ruang Isolasi RSUP NTB guna melakukan pengecekan kesehatan selanjutnya,” kata Eka.
Dikatakannya, pasien yang sudah positif tersebut akan terus diawasi.
“Dilakukan pengecekan setiap saat, kita ambil sampel darahnya hingga menunggu hasilnya menjadi negatif dari virus tersebut,” terangnya.
Data Dinas Kesehatan Provinsi NTB per tanggal 26 Maret 2020, jumlah kasus sebanyak 594, terdiri dari Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 26 orang, selesai dalam pengawasan sebanyak 13 orang, masih dalam pengawasan sebanyak 13 orang, Orang Dalam Pengawasan (ODP) sebanyak 568 orang.
“Jumlah orang dalam pengawasan yang sudah selesai dalam pemantauan sebanyak 158 orang, masih dalam pemantauan sebanyak 410 orang,” katanya.
Nurhandini Eka Dewi menjelaskan, saat ini pihaknya akan menyiapkan skenario penanganan pasien Covid-19.
Pasien PDP ringan ditempatkan di lokasi yang berbeda seperti halnya yang dilakukan di wisma Atlit Jakarta, dan pasien PDP berat dirawat di rumah sakit.
“Saat ini kita masih mengatur skenarionya seperti itu,” terangnya.
Cara tersebut dinilai sangat efektif dalam penanganan pasien yang terkena wabah virus tersebut.
AYA