Indeks

Sukseskan WSBK Mandalika 2022, Pemprov NTB Gandeng Semua Pihak

ilustrasi WSBK" Pemprov NTB dengan jajaran Kementerian Parekraf mempersiapkan kegiatan sales mission di 5 kota di Pulau Jawa dan Bali / Foto: IST
Simpan Sebagai PDFPrint

Promosi untuk sukseskan WSBK, Pemprov bersama jajaran Kementerian Parekraf mempersiapkan sales mission di Jawa dan Bali

MATARAM.lombokjournal.com ~ Pemerintah Provinsi NTB bersama Kemenparekraf RI, MGPA dan  stakeholders terkait melakukan langkah kolaborasi untuk sukseskan  perhelatan event Internasional World Super Bike (WSBK) Mandalika Lombok, pada 12-13 November 2022 mendatang,

Misalnya  terkait dengan promosi. Menurut  Koordinator Lapangan WSBK Mandalika, Jamaluddin, salah satu upaya yang sedang diikhtiarkan antara lain persiapan kegiatan sales mission di 5 kota di Pulau Jawa dan Bali. 

BACA JUGA: Ironman 70.3 Lombok, Tiga Atlet NTB Ikut Beradu

ilustrasi WSBK

“Kita telah bertemu dengan jajaran Kementerian Parekraf guna mempersiapkan kegiatan sales mission di 5 kota di Pulau Jawa dan Bali. Harapannya, gelar WSBK Mandalika nantinya bisa ramai penonton,” ungkapnya di Mataram, Jumat (30/09/22).

Promosi akan digencarkan melalui semua segmen, termasuk platform digital dan media milik pemerintah serta dukungan dari berbagai media massa. 

Pemprov NTB mendorong pergerakan komunitas-komunitas pelaku industri untuk bersama melakukan sosialisasi WSBK kepada anak-anak muda generasi Z dan millenial NTB. 

“Seperti contohnya, Sabtu 1 Oktober akan diselenggarakan kegiatan Road To WSBK 2022 : Peran Kamu Apa? yang dibalut dengan dialog santai di tempat berkumpulnya anak-anak muda,” jelasnya. 

Terkait dengan akomodasi, Pemprov NTB juga telah melakukan konsolidasi dengan para pelaku usaha perhotelan dan transportasi agar tetap menjaga keterjangkauan harga. 

BACA JUGA: Raker KONI KLU, Wabup Tekankan Pembinaan dan Karir Atlet

 “Kita sedang berusaha bersama-sama mencegah harga kamar hotel dan transportasi diluar batas kewajaran pada event ini, Insya Allah semua pihak bersama-sama saling mendukung untuk kemajuan pariwisata NTB,” pungkasnya.***

 

 

Exit mobile version