Hari Ulang Tahun SMAN 9 Mataram menjadi momentum untuk mengevaluasi dan merunutkan apa saja kekurangan yang harus dibenahi
MATARAM.LombokJournal.com ~ Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi NTB, Drs. H. Lalu Gita Ariadi, M.Si menyemangati SMAN 9 Mataram untuk berkembang menjadi sekolah unggulan di masa depan.
BACA JUGA : Perusahaan di NTB Harus Utamakan Pekerja Lokal
Menurut Miq Gite panggilan akrab Sekda, meski saat ini sekolah ini masih memiliki banyak kekurangan dari segi sarana dan prasarana, namun Pemerintah Provinsi NTB akan pelan-pelan turut membantu.
Hal itu diungkapkan Miq Gite saat menghadiri acara perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) SMAN 9 Mataram di Jalan Pejanggik, Mataram, Kamis (03/10/24).
Dalam acara bernuansa tradisi begawe Suku Sasak tersebut, Miq Gite banyak memberikan motivasi.
“Dengan potensi-potensi dan keunggulan yang dimiliki, salah satunya karena sekolah ini berada di tengah-tengah epicentrum kota, maka jika terus berjuang bukan tidak mungkin akan menjadi sekolah unggulan di masa depan,” pesan Sekda NTB.
BACA JUGA : Kapolda NTB Putra Daerah, Diharapkan Tingkatkan Kamtibmas di NTB
Lebih jauh Miq Gite menjelaskan HUT sekolah ini, menjadi momentum yang tepat untuk mengevaluasi dan merunutkan apa saja kekurangan yang harus dibenahi.
“Berikan bantuan sarana dan prasara, berikan tenaga pengajar terbaik untuk sekolah ini,” pesan Sekda kepada Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Mataram M Yusuf yang turut hadir pada kesempatan tersebut.
Kepala Sekolah SMAN 9 Mataram, Nengah Istiqomah, M.Pd dalam sambutannya juga menjabarkan beberapa sarana dan prasarana yang masih kurang di sekolah ini. Dijelaskan Istiqomah, sarana dan prasarana tersebut di antaranya adalah jumlah toilet siswa dan siswi untuk menjadi sekolah ramah anak. Termasuk lahan parkir motor siswa yang masih terbatas juga diminta untuk turut diatensi Pemda.
BACA JUGA : Monitoring dan Evaluasi, Hal Penting dalam Mengelola Perusahaan
Isriqomah meminta Pemerintah Daerah untuk turut serta dalam memajukan sekolah yang dipimpinnya menjadi sekolah ramah anak dan menjadi sekolah unggulan di masa depan. nov/her