Indeks

Safari Ramadhan Pj. Sekda KLU di Masjid Assalam, Bayan

Pj Sekda KLU, Anding Duwi Cahyadi menyerahkan bantuan dari Baznas KLU dalam Safari Ramadhan di Desa Batu Rakit, Kecamatan Bayan, Kamis (14/04/22) / Foto: @ng
Simpan Sebagai PDFPrint

Pj Sekda mengatakan, Safari Ramadhan selain silaturahmi juga untuk menyemangati kegiatan membangun daerah

TANJUNG.lombokjournal.com ~ Silaturrahmi yang dilakukan di bulan Ramadhan menjadi penting bagi Pemda untuk lebih mendekatkan diri dengan masyarakat, khususnya masyarakat di Desa Batu Rakit,Kecamatan Bayan.

Hal itu dikatakan Anding Duwi Cahyadi, S.STP, MM selaku Koordinator Tim Safari III yang melakukan silaturahmi di Masjid Assalam Dusun Batu Rakit Desa Batu Rakit, Kecamatan Bayan, Lombok Utara, Kamis (14/04/22).

Dalam kesempatan ini Pj. Sekda Anding menyampaikan, kegiatan Safari Ramadhan juga bagian dari silaturahmi untuk menyemangati masyarakat untuk membangun daerahnya.

BACA JUGA: Jenazah Perempuan Warga Lobar Ditemukan di Pantai Setangi

“Kondisi APBD Pemerintah daerah mengalami penurunan diakibatkan oleh Covid-19 namun dalam kondisi seperti ini, kita harus memiliki semangat untuk membangun daerah,” tuturnya.

Kegiatan Safari Ramadhan ini juga dirangkaikan dengan penyerahan bantuan dari Baznas KLU oleh Pj. Sekda KLU yang dilanjutkan ceramah  oleh TGH. Abdul Karim Abdul Gofur dengan tema “Bersyukur dalam menjalani hidup”. 

Hadir dalam kegiatan Safari tersebut, Kadis Sosial Faturrahman, S.ST, Kadis Damkar H. Suhardi, S.Km,  Kadis P2KBPMD Ir. Hermanto, Kadis Kesehatan dr. H. Abdul Kadir, Kadis Perhubungan Ir. Moch. Wahyu, Plt.Kadis Perpus Arsip Kawit Sasmito, SH, Sekretaris DPRD, Inspektur, Ka UPT Dikmen, Inspektur, Pimpinan Baznas KLU Arba’in, Camat Bayan Denda Peniwarni, SE, Kapolsek Bayan Sugi Jaya, Kades Batu Rakit Rismana.***

BACA JUGA: Esensi Simbol Mengesakan Isi

 

 

Penulis: @ngEditor: Misami
Exit mobile version