Indeks

Vaksinasi Booster Digenjot Jelang Event MotoGP

Gubernur Zulkieflimansyah meninjau kegiatan vaksinasi  di Mataram, Jum'at (02/02/22).  Saat itu ia menjelaskan, percepatan vaksinasi dilakukan merupakan salah satu ikhtiar pemerintah untuk mencapai target suksesnya MotoGP / Foto: opi
Simpan Sebagai PDFPrint

Percepatan vaksinasi booster yang dilakukan Pemprov NTB, secara khusus bertujuan mensukseskan event MotoGP

MATARAM.lombokjournal.com ~ Pemerintah Provinsi NTB, melakukan percepatan vaksinasi booster bagi TNI, Polri dan masyarakat jelang penyelenggaraan MotoGP 2022.

Di wilayah Kota Mataram vaksinasi booster digelar di Taman Sangkareang Mataram, hari Jum’at (04/02/2022) dengan menyediakan 4000 oisis vaksin.

BACA JUGA: Gubernur Minta Jasa Raharja Antisipasi Hal yang Tidak Diinginkan

Gbernur Zul tijau vaksinasi

Bukan hanya vaksin booster yang disediakan. Vaksin pertama dan kedua pun juga dilakukan bagi masyarakat secara gratis, dari pagi hingga sore hari di Taman Sangkareang.

Gubernur NTB, Zulkieflimansyah meninjau kegiatan vaksinasi  tersebut. 

Saat itu ia menjelaskan, vaksinasi yang dilakukan merupakan salah satu ikhtiar pemerintah untuk mencapai target sehingga event MotoGP yang akan datang sukses digelar. 

Bang Zul sapaan akrab Gubernur NTB, memberi perhatian secara khusus untuk Kabupaten Lombok Tengah sebagai lokasi penyelenggaraan event MotoGP.

“Khusus Lombok Tengah dosis 1 dan 2  harus 100 persen karena mulai tanggal 7 nanti tamu kita sudah mulai datang,” kata Bang Zul.

Ia menegaskan itu saat mengikuti video conference peninjauan dengan kabupaten dan kota se-NTB di lokasi vaksinasi.

Sementara itu, Kepala Staf Korem  162/WB Kolonel INF Sudarwo Aris Nurcahyo menjelaskan, 4000 disediakan untuk, masyarakat, TNI dan Polri. 

Khusus untuk anak usia 6 hingga 11 tahun disediakan 160 vaksin.

BACA JUGA: 1.308 Atlet Akan Ramaikan L’etape by Tour de France di NTB 

“Pelaksanan digelar pada hari ini, dari pagi hingga sore. Melayani masyarakat yang belum divaksin pertama, kedua dan booster untuk wilayah Mataram saja. Vaksinasi seperti ini digelar di masing-masing wilayah dengan dosis vaksin berbeda,” jelasnya.

Harapannya, 4000 vaksin yang disediakan bisa habis dalam waktu sehari. 

Jika tidak habis akan terus digenjot di hari lain hingga target tercapai.***

 

Penulis: novitaEditor: Iwaga
Exit mobile version