Bantuan Sembako untuk Nelayan Pesisir Barat Kota Mataram

Prihatin Nelayan tak bisa melaut akibat anomali cuaca, HBK salurkan bantuan sembako untuk warga pesisir di Kota Mataram yang tak bisa melaut

MATARAM.lombokjournal.com  ~ Setelah meresmikan kantor DPC Partai Gerindra Kab. Lombok Barat di Kecamatan Gerung, Anggota DPR RI dari Dapil NTB 2/P. Lombok, H Bambang Kristiono, SE (HBK) langsung memberi perhatian terhadap nasib para nelayan pesisir barat Kota Mataram yang tidak bisa melaut akibat cuaca buruk. 

Politisi Partai Gerindra tersebut menyalurkan ratusan paket bantuan sembako untuk mereka secara spontan, Senin (26/12/22) sore.

HBK bersama tim HBK PEDULI, yayasan miliknya mendatangi rumah-rumah para nelayan tersebut untuk menyerahkan bantuan paket sembako secara langsung.

BACA JUGA: Relokasi Warga Mapak yang Terdampak Ombak Tinggi

HBK menyerahkan langsung bantuan di pemukiman nelayan

Paket bantuan sembako tersebut antara lain berisi gula, beras, kopi, mie instan, susu, telur, minyak goreng, teh, dan tepung terigu. Jika ditotal, satu paket bantuan sembako tersebut senilai Rp 200.000,-

“Ini adalah masa-masa yang sulit untuk saudara-saudara kami para nelayan di pesisir barat Kota Mataram. Mereka tidak bisa melaut karena kondisi cuaca yang memburuk. Kami berharap, bantuan sembako ini bisa turut meringankan beban para nelayan di masa-masa sulit seperti ini,” kata HBK.

Satu per satu, rumah-rumah para nelayan yang berimpitan dan seluruhnya menghadap ke arah laut didatangi HBK dan TIM HBK PEDULI. 

Mulai dari Kampung Bugis, terus ke utara hingga ke wilayah Kampung Pondok Perasi di Kecamatan Ampenan. 

Bantuan sembako diberikan pula pada para nelayan yang bermukim di sepanjang pantai Mapak di wilayah Kecamatan Sekarbela.

Masyarakat yang mengetahui kehadiran HBK yang tidak terjadwal sebelumnya tersebut, sontak meriung dan menyambut dengan hangat HBK dengan Tim HBK PEDULI nya. Mereka sangat antusias menyambut kehadiran Wakil Ketua Komisi I DPR RI tersebut, dimana sebagian besar di antara mereka itu adalah kaum ibu-ibu alias emak-emak.

Kepada HBK, mereka menuturkan suami mereka kini tidak bisa melaut lantaran cuaca buruk. Tiga hari terakhir menjadi puncaknya. 

Bahkan gelombang pasang menerjang pemukiman di Kampung Bugis. Sementara di Pantai Mapak, rumah-rumah para nelayan pun ambruk diterjang gelombang tinggi tersebut.

Dengan seksama, HBK mendengarkan penuturan para warga. Kepada mereka, HBK yang kebetulan sedang menjalani masa resesnya di P. Lombok menuturkan, begitu mendapat kabar tentang kondisi yang menimpa para nelayan di pesisir barat Kota Mataram. 

Ia langsung memerintahkan tim HBK Peduli untuk menyiapkan bantuan untuk para nelayan.

“Dalam situasi seperti ini kita memang harus saling bergandengan tangan. Prioritas pertama untuk saat ini tentu bagaimana memastikan kebutuhan pokok masyarakat terpenuhi lebih dahulu,” imbuh HBK.

Mereka yang mendapat bantuan sembako dari HBK tak henti mengucap rasa syukur. Mereka pun menyampaikan ucapan terima kasih kepada HBK yang telah memberi perhatian begitu besar terhadap kondisi mereka.

“Saya bersyukur dapat bantuan Sembako dari pak HBK Gerindra yang bisa dipakai menyambung hidup harian,” ujar Inaq Mah, warga Kampung Bugis sembari menunjukkan bingkisan sembako yang telah diterimanya.

BACA JUGA: ATM Sampah Dompu, Mampu Kurangi Sampaj 1 Ton per Hari

Hal yang sama disampaikan, Husein, warga Kampung Telaga Mas. Dia mengucapkan terima kasih kepada HBK atas bantuan sembako tersebut. 

Husein mengatakan, dirinya tadinya sedang duduk-duduk di pantai karena tidak bisa melaut. Tiba-tiba HBK datang dan memberikan bantuan sembako. 

“Alhamndulilah, Sembako ini sangat berguna untuk kelangsungan hidup kami sekeluarga yang tidak bisa melaut,” ujarnya.

Sementara itu, di Kampung Bugis, di sela-sela pembagian sembako, beberapa Emak-Emak meneriakkan Prabowo Presiden sebagai cerminan kerinduan mereka secara spontan. 

“Pak HBK, kapan pak Prabowo ke Lombok, kami ingin pak Prabowo jadi Presiden,” ujar salah seorang Emak-Emak di Kampung Bugis tersebut.

Mendengar hal tersebut, HBK menimpalinya dengan senyum sembari tetap membagikan Sembako dan terus menyusuri jalan sepanjang pinggir pantai untuk membagikan sembako kepada warga lainnya. 

Total di kampung nelayan yang ada di Kecamatan Ampenan, HBK membagikan sedikitnya 400 paket sembako. 

Pembagian Sembako HBK Peduli tersebut, juga dirangkaikan dengan kegiatan reses HBK selaku anggota DPR RI dapil Lombok.

HBK menegaskan, dirinya tak memiliki pretensi apa-apa atas pembagian sembako tersebut. Tak ada pula muatan-muatan politis di baliknya.

“Ini adalah ungkapan keprihatinan atas derita nelayan yang terdampak anomali cuaca ekstrem di Kota Mataram, sehingga mereka tidak bisa melaut dalam beberapa hari ini,” kata tokoh yang memang dikenal dermawan ini.

Dalam perjalanan menuju Pantai Pondok Prasi  untuk menyalurkan bantuan, rombongan tim HBK dikejutkan oleh sejumlah ibu-ibu yang nekat menghentikan laju kendaraan yang ditumpangi HBK di Kampung Bugis. 

BACA JUGA: BELAJAR ke Luar Negeri, Membangun Kampung Halaman

Rupanya mereka belum mendapat bantuan sembako. Kepada mereka, HBK kemudian memberikan bantuan uang tunai sebagai pengganti bantuan sembako yang sangat dibutuhkan tersebut.

Selain memberikan bantuan sembako, tim HBK Peduli juga pada saat yang sama, memberikan bantuan telur ayam segar yang sudah dikemas dalam kotak kepada warga yang ada di pesisir barat Kota Mataram (*)

 

 




Bantuan Air Bersih, Sembako, dan Kunjungi Rumah Jumadil

Saat reses di Lombok Timur, HBK menyalurkan bantuan, selain menyerap juga menindaklanjuti aspirasi dari konstituen.

SELONG.lombokjournal.com ~ Penyaluran bantuan air bersih dan membagikan sembako untuk warga lanjut usia, serta membawakan sepeda kepada Jumadil, dilakukan H. Bambang Kristiono, SE (HBK), saat reses di Kabupaten Lombok Timur, Kamis (22/12/22).

Anggota DPR RI Fraksi Partai Gerindra itu menegaskan, tujuan dari kegiatan masa reses ini adalah untuk menyerap dan menindaklanjuti aspirasi dari konstituen. 

BACA JUGA: Mengelola Sampah dengan Digitalisasi Bisa Dikembangkan di NTB

HBK sedang reses di Lotim, menyerap aspirasi dan meniindaklajuti janji pada kontituen

Juga merupakan tanggung jawab moral dan politis bagi konstituen di daerah pemilihannya.

HBK turun langsung bersama tim HBK Peduli Lombok Timur zona selatan, menyalurkan air bersih di wilayah Dusun Padak Luar, Desa Pijot Induk, Kec. Keruak.

”Penyaluran bantuan air bersih adalah salah satu program unggulan HBK Peduli yang akan terus ditingkatkan baik kualitas maupun jumlahnya,” kata Wakil Ketua Komisi I DPR RI ini.

Insyaa Allah di awal tahun 2023 nanti, akan datang 1 unit mobil tangki air tambahan untuk memperkuat armada tangki air yang sudah ada, lanjutnya.

“Saya mengucapkan terima kasih dan rasa bangga saya atas motivasi dan semangat Tim HBK Peduli yang tidak ada lelah-lelahnya terus melayani masyarakat yang membutuhkan bantuan,” katanya sambil tersenyum.

Usai membagikan air bersih, HBK menyapa warga yang sudah berkumpul di salah satu rumah. 

Kesempatan itu dimanfaatkan HBK untuk menyapa dan mendengarkan aspirasi dari masyarakat yang hadir. 

Penyaluran bantuan air bersih dilaksanakan 6 hari dalam seminggu, dan 3 kali dalam sehari. 

Nyaris hanya di hari Minggu saja, armada tangki air HBK Peduli beristirahat untuk melakukan pemeliharaan dan perawatan.

Tapi kalau di hari Minggu ada orang hajatan, maupun yang meninggal dunia, maka tidak jarang armada tangki airpun tetap turun melayani warga yang membutuhkan bantuan.

“Kami tetap semangat, dan akan selalu hadir di tengah-tengah masyarakat yang memerlukan bantuan sebagaimana pesan dan amanah pak HBK di berbagai kesempatan,” kata Lalu Lukmanul Hakim, Koordinator HBK Peduli Kab. Lombok Timur.

Sembako untuk Warga Dhuafa

Usai membagikan air bersih, Politisi yang dikenal sebagai Samurainya Prabowo ini kemudian bergerak ke wilayah Dusun Dasan Baru, Desa Kuang Baru, Kec. Sakra.

Di sini HBK bersama rombongan Tim HBK Peduli memberikan bantuan sembako kepada para lansia dhuafa.

Dalam kegiatan ini, turut hadir anggota Fraksi Partai Gerindra DPRD Kab. Lombok Timur, yaitu M. Yusri, A.Md dan Khairil Anwar, Kepala Wilayah, serta sejumlah tokoh masyarakat dan tokoh pemuda dari Desa Kuang Baru.

Selain itu, kegiatan reses yang dihadiri oleh puluhan peserta dari berbagai kalangan masyarakat ini juga mengusulkan agar program sosial dan keagamaan bisa tetap berlanjut di wilayahnya.

“Inshaa Allah akan saya perjuangakan, semua aspirasi dari bapak-ibu sekalian, dan saya hadir disini juga menyampaikan salam hormat dari Bapak H. Prabowo Subianto.

Saya lihat di data yang saya miliki, di Desa ini suara pak Prabowo pada Pilpres lalu sangat tinggi,” ungkapnya.

Adapun nanti aspirasi yang bisa diselesaikan cepat oleh pihak pemerintah Kab. Lombok Timur akan disinergikan dengan Dewan Partai Gerindra dari Kabupaten, dan yang tidak bisa diselesaikan bersama pemerintah Kab. Lombok Timu.r maka akan dibawa ke gedung parlemen di Senayan, lanjutnya.

Sambangi Jumadil, Bawakan Sepeda dan Bantu Beasiswa 

Di Kec. Sikur, HBK mendatangi langsung tempat tinggal Jumadil, siswa SDN 3 Sikur yang viral di media sosial karena keterbatasan ekonomi yang membuatnya harus bekerja di tempat pembuatan tempe untuk meringankan beban keluarganya.

Jumadil merupakan anak yatim yang hidup dengan kakeknya yang sudah tidak bisa bekerja lagi akibat usia dan penyakit mata yang dideritanya. 

Kedatangan HBK disambut hangat keluarga dan warga yang tinggal di sekitar rumah Jumadil.

“Ini sepeda hadiah dari Sekretaris HBK Peduli, Rannya Agustyra Kristiono, yang sekarang masih berada di London, tapi terus mengikuti berita Jumail dari media-media sosial. Mudah-mudahan sepeda ini bisa bermanfaat untuk Jumail beraktifitas dan berkegiatan”, pesan HBK ditengah-tengah Jumail dan keluarga.

Rannya berpesan agar di kesempatan reses bilan Desember ini agar mencari rumah Jumadil dan membawakan hadiah sepeda, lanjut HBK.

HBK juga sangat kaget ketika mendengar informasi bahwa Jumadil adalah anak yang senang dan pandai bermain sepakbola.

Menurut M. Yusri, A.Md, anggota Dewan Kab. Lotim yang mendampingi HBK turun ke konsituennya. Disampaikan, dalam kejuaraan sepakbola U-12 di Kab. Lotim, Jumail berhasil menjadi top score atau pencetak gol terbanyak di kejuaraan.

“Dia dikenal sebagai “Messi”nya Kec. Sikur, pak HBK,” ujar Yusri.

BACA JUGA: Aksi Cegah Stunting , HBK Bagikan Telur Ayam Segar

“Waaaccchhh, kamu ternyata anak yang hebat juga ya Jumail. Punya prestasi yang bisa dibanggakan. Terus semangat ya, dan jangan lelah berlatih, dan nanti bisa bergabung dengan Lombok FC,” kata HBK bangga.

Selain itu HBK juga akan membantu beasiswa bagi kelanjutan pendidikan Jumadil yang tahun ini akan segera menamatkan pendidikan di Sekolah Dasarnya.

”Saya sudah perintahkan Koordinator TA saya, sdr. Abdul Rajab untuk segera mendata dan menyiapkan persyaratan administrasi beasiswanya untuk Jumadil,” pungkas Chairman Lombok FC ini.***

 

 




Aksi Cegah Stunting di NTB, HBK Peduli Bagikan Telur Ayam Segar 

HBK PEDULI tiap hari distribusikan 1.500 telur ayam segar untuk warga Lombok, ini aksi nyata cegah stunting di NTB

MATARAM.lombokjournal.com ~ HBK PEDULI, membuktikan komitmennya membantu pemerintah mencegah stunting pada anak-anak di NTB, dengan menyalurkan bantuan telur ayam segar kepada ibu-ibu dan anak-anak di P. Lombok.

Penyerahan bantuan telur ayam segar tersebut menyasar warga yang bermukim di Kab. Lombok Barat. 

Penyerahan bantuan dihadiri langsung HBK selaku Ketua Yayasan HBK PEDULI, H. Bambang Kristiono SE, didampingi Sekretaris Yayasan, Rannya Agustyra Kristiono, hadir dalam penyerahan batuan itu. 

BACA JUGA: Harlah Daylatul Ummah, Ini Pesan Wagub NTB

HBK Peduli bagikan 1500 telur tiap hari di Lombok
Menyerahkan bantuan bola

Hadir pula Ketua Penasehat Tim HBK PEDULI Kab. Lombok Barat, Nurhidayah, yang juga Ketua DPRD Kab. Lombok Barat dari Partai Gerindra.

“Penyaluran bantuan telur ayam segar di Kab. Lombok Barat ini telah dimulai pada Rabu, 10 Agustus 2022 di Gunungsari,” kata Ketua Tim HBK PEDULI Kab. Lombok Barat, Lahmudin Blank, di Mataram,  Sabtu (13/08/22).

Penyerahan bantuan tersebut menjadi sangat spesial lantaran dihadiri HBK dan Rannya.

Rannya menjelaskan, program penyaluran bantuan telur ayam segar kepada ibu-ibu dan anak-anak di P. Lombok ini merupakan salah satu program unggulan HBK PEDULI untuk mengatasi persoalan stunting di NTB.

Tiap harinya, tidak kurang dari 1.500 butir telur ayam segar dibagikan oleh Tim HBK PEDULI yang berada di delapan titik di P. Lombok dengan menyasar seluruh Kab/Kota di Pulau Seribu Masjid.

“Pelaksanaannya dilakukan secara bergiliran. Nanti keliling di tim-tim HBK PEDULI yang ada di Pulau Lombok,” kata Rannya.

Proses penyaluran bantuan di Gunungsari pun meriah, karena selain bantuan telur ayam segar, diserahkan pula bantuan dana tunai kepada anak-anak dan sebagian ibu-ibu yang hadir. 

Rannya pun berinteraksi dengan begitu guyub dengan anak-anak yang rata-rata masih menempuh pendidikan dasar tersebut.

Dara yang saat ini sedang merampungkan pendidikannya di Brunell University, London, Inggris ini merangkul anak-anak tersebut dan mengajaknya berbincang. 

Rannya menayakan nama mereka, sekolahnya di mana, dan saat ini duduk di kelas berapa.

BACA JUGA: Bupati Djohan Sjamsu: Orang di PMI Luar Biasa

“Ini buat beli susu atau keperluan-keperluan sekolah yang lain, supaya kamu tambah sehat dan tambah pinter,” kata Rannya kepada setiap anak-anak yang mendapatkan bantuan dana tunai.

Ditegaskan Rannya, masalah stunting sekarang ini bukan hanya persoalan masyarakat NTB. Tapi juga daerah-daerah lain di Indondsia. 

Karena itu, HBK PEDULI pun berharap, semua pemangku kepentingan terkait, termasuk Pemerintah Prov. dan Kab/Kota di NTB bisa bekerja sama dan saling memberikan dukungan dalam mengatasi masalah stunting ini.

“Kalau saja semua stakeholder di NTB ini, termasuk Pemda Prov. dan Kab/Kota berpartisipasi aktif dalam memberikan dukungan terhadap program mengatasi stunting ini, in syaa Allah, kita akan dapat mengatasinya jauh lebih cepat dari daerah-daerah lain di Indonesia,” kata Rannya.

Merujuk hasil survei Kedai KOPI yang dilaksanakan pada 6-16 Juli 2022 dengan methode survei face to face interview (home visit) kepada 1.000 responden di P. Lombok dan P. Sumbawa, persoalan ekonomi dan kesehatan, termasuk masalah stunting di dalamnya, menjadi permasalahan utama di NTB. 

Kedua faktor di atas mencapai 81 persen dari permasalahan utama masyarakat Bumi Gora.

Dalam kesempatan sama HBK menjelaskan, Yayasan HBK PEDULI dan Partai Gerindra, akan menggunakan hasil survei KedaiKOPI itu sebagai acuan dalam menentukan langkah-langkah kerja serta pengabdiannya bagi masgarakat NTB.

“Dengan begitu, kita akan lebih fokus dalam mengatasi persoalan-persoalan utama yang dihadapi masyarakat NTB,” kata Wakil Ketua Komisi I DPR RI ini.

Bantuan Jersey dan Bola

Disamping mendampingi Tim2 HBK PEDULI melaksanakan kegiatan rutinnya di tengah-tengah masyarakat P. Lombok, Rannya juga berkesempatan untuk bertemu dengan beberapa kelompok pemuda pecinta sepakbola. 

Kepada mereka, Rannya yang juga merupakan CEO Lombok FC, memberikan bantuan bola dan jersey sepakbola.

Bantuan tersebut antara lain diserahkan kepada kelompok pemuda di Dusun Dasan Geres, Desa Ranjok, Kab. Lombok Barat.

Atas bantuan tersebut, Umar Yazid, tokoh pemuda sekaligus Kepala Dusun Dasan Geres menyampaikan terima kasih atas segala bantuan serta perhatiannya.

Tidak lupa, Rannya juga telah menyempatkan waktunya untuk menengok pemain Perselobar yang mengalami cidera, Diva, pada saat bertanding melawan Lombok FC.

Rannya yang saat ini sedang menjalani liburan semesternya di Brunel University, London, juga memanfaatkan kepulangannya di P. Lombok untuk mengunjungi usaha UMKM kerajinan penganyaman alang-alang di Dusun Limbungan Selatan, Desa Limbungan, Kec. Gunungsari serta para perajin gerabah di Desa Banyumulek, Kec. Kediri. 

BACA JUGA: Gubernur NTB Resmikan Rumah Adat Palung Dalem, Lotim

Kunjungan ini adalah wujud dukungan langsung Rannya kepada para perajin yang bekerja sebagai penopang ekonomi keluarga.

Pada saat ditanya, apa kendala utama dalam menjalankan usaha UMKM ini, hampir semua pengrajin menyampaikan, masalah utama UMKM di NTB adalah permodalan.

“Terima kasih ibu-ibu, saya akan dorong semua anggota Fraksi Partai Gerindra di DPRD Kab. Lobar untuk mencarikan jalan keluarnya. Tetap semangat ya Ibu-ibu,” tutup Rannya. (*)

 

 




Reses di Lotim, HBK Salurkan Bantuan Alsintan dan Mesin Air

Saat reses di Pulau Lombok, HBK Pastikan Armada Tangki HBK PEDULI tiap hari suplai kebutuhan air Bersih warga yang terdampak kekeringan

MATARAM.lombokjournal.com ~ Bantuan alat industri pertanian (Alsintan) dan mesin pompa air untuk para petani di Gumi Patuh Karya, Lombok Timur, diberikan H. Bambang Kristiono, SE (HBK), Selasa (-9/08/22).

HBK, anggota DPR RI dari Dapil NTB 2/P. Lombok itu menyerahkan bantuannya saat menggelar kunjungan kerja di Lombok Timur dengan menyapa dari dekat para petani.

BACA JUGA: Tiga Mobil Tanki Dioperasikan, HBK Suplai Air Gratis

Saat reses HBK tekankan tiap hari melakukan suplay air

“Saya berharap, bantuan Alsintan ini dapat membantu meringankan para petani dalam mengolah sawahnya, dan membantu meningkatkan produktivitas para petani dalam memperoleh hasil panennya,” kata HBK. 

Penyerahan bantuan Alsintan dan mesin Pompa Air ini merupakan bagian dari kegiatan reses HBK di Pulau Lombok. 

Dalam penyerahan bantuan itu, HBK didampingi oleh seluruh anggota Fraksi Partai Gerindra DPRD Kab. Lombok Timur dan Sekretaris Yayasan HBK PEDULI, Rannya Agustyra Kristiono. 

Para petani yang menerima bantuan Alsintan itu tergabung dalam empat kelompok tani, yakni Kelompok Tani Karya Hidup Satu, Balong Ate, Ingin Bahagia, dan Burne Satu.

Wakil Ketua Komisi I DPR RI ini menegaskan, saat ini pertanian dan peternakan di NTB masih menjadi pilihan paling atas yang diharapkan masyarakat NTB untuk ditingkatkan kualitas maupun kuantitasnya.

“Intinya, saya berharap bantuan Alsintan ini dapat memberikan faedah dan manfaat yang sebesar-besarnya bagi peningkatan taraf hidup para petani di Lombok Timur,” kata politisi Partai Gerindra ini.

Dalam penyerahan bantuan Alsintan tersebut, HBK juga menceritakan dirinya mendapat bocoran informasi dari para koleganya di Kementerian Pertahanan RI, Kemenhan RI memiliki program penyelenggaraan sekolah politeknik yang disupervisi oleh Universitas Pertahanan.

HBK menjelaskan, dalam Rapat Kerja Nasional (RAKERNAS) Partai Gerindra tanggal 12 dan 13 Agustus mendatang, ia akan menghadap khusus kepada Menteri Pertahanan Ri H. Prabowo Subianto, yang juga Ketua Umum DPP Partai Gerindra.

“Saya akan meminta dan memperjuangkan program ini untuk saya bawa ke Dapil tempat saya berasal, yaitu Dapil NTB-2/P. Lombok. Mudah-mudahan bisa berhasil, dan saya minta do’anya,” kata HBK.

Sementara itu, Lalu M. Tahir, Ketua Kelompok Tani Karya Hidup Satu tak henti mengucap rasa syukur atas perhatian dan bantuan yang diberikan HBK kepada para petani di Lombok Timur.

“Terima kasih pak HBK atas bantuan Alsintan yang diberikan. Bantuan ini sangat bermanfaat dan akan sangat meringankan pekerjaan-pekerjaan kami sebagai petani. Yang juga kami syukuri, sebagai pemilih pak HBK di Pileg 2019 yang lalu, pak HBK telah mampu memenuhi janji-janji kampanyenya,” kata Tahir.

BACA JUGA: Harga Pakan Ikan Selangit, HBK Bantu Mesin Pakan Ikan

Bantuan Sembako dan Dana Tunai

Selain penyerahan bantuan Alsintan dan mesin Pompa Air, dalam resesnya di Lombok Timur, HBK juga menyerahkan bantuan sembako dan bantuan dana tunai . Khususnya kepada para dhuafa, fakir miskin, dan para orangtua yang hidup sendiri karena tidak memiliki keluarga lagi.

Secara simbolis, bantuan sembako serta dana tunai itu diberikan kepada Inaq Mel dan Inaq Maemunah, warga Desa Dasan Lekong, Kecamatan Sukamulya, Lombok Timur. 

Kepada HBK, Inaq Mel menyampaikan ucapan terima kasihnya dengan penuh rasa haru.

Usai penyerahan bantuan sembako dan dana tunai kepada warga kurang mampu, HBK dan rombongan menyempatkan diri untuk mengecek langsung armada tangki air yang dioperasikan HBK PEDULI di Gumi Patuh Karya. 

Armada tersebut memang stand by di Lombok Timur untuk memasok kebutuhan air bersih bagi ribuan masyarakat di tengah kekeringan yang melanda, menyusul datangnya musim kemarau.

“Rawat terus ya, dengan baik, supaya terus mampu menyalurkan bantuan air bersih kepada masyarakat yang tinggal di daerah rawan kekeringan,” pesan HBK.

Lalu Lukmanul Hakim, Koordinator HBK PEDULI Lombok Timur yang juga Tenaga Ahli HBK selaku anggota DPR RI mengungkapkan, armada mobil tangki tersebut saat ini tidak pernah libur dan terus beroperasi menyalurkan bantuan air bersih kepada warga disetiap harinya.

“Tiap hari mobil tangki air ini keliling ke desa-desa di wilayah Lombok Timur bagian selatan dan juga timur. Tidak ada istirahat-istirahatnya. Tapi kalau hari Minggu terpaksa kita hentikan untuk melakukan perawatan,” kata Hakim. (*)

 




Tiga Mobil Tangki Dioperasikan, HBK Peduli Suplai Air Bersih Gratis 

Tiga Hari Sepekan Tiga Mobil Tangki HBK Peduli siap dioperasikan membantu warga terdampak kekeringan di Lombok

 MATARAM,lombokjournal.com ~ Yayasan HBK PEDULI kini memiliki tambahan amunisi baru untuk meningkatkan suplai kebutuhan air bersih gratis bagi warga yang terdampak kekeringan di seantero P. Lombok. 

Yayasan milik Anggota DPR RI dari Dapil NTB 2/P. Lombok, H. Bambang Kristiono, SE (HBK) ini bakal mengoperasikan tiga mobil tangki, dari yang sebelumnya hanya dua unit.

Menambah armada suplai air jadi tiga tanglki

“Alhamdulillah, armada tangki air milik Yayasan HBK PEDULI kini bertambah satu unit lagi. Dengan bertambahnya satu unit mobil tangki air ini, sudah barang tentu akan menambah kekuatan dua unit armada tangki air yang sudah dioperasikan sebelumnya,” kata HBK, Selasa (17/05/22) .

Wakil Ketua Komisi I DPR RI ini mengatakan, tambahan satu unit kendaraan tangki air tersebut diperjuangkan langsung dirinya di gedung DPR RI melalui program CSR Bank Mandiri, salah satu bank milik Pemerintah. 

HBK pun memastikan, dengan tambahan satu unit mobil tangki air tersebut, program bantuan air bersih gratis bagi masyarakat yang berada di daerah-daerah yang mengalami bencana kekeringan di P. Lombok akan ditingkatkan.

BACA JUGA: Peserta Latsitarda Nusantara Disambut di Lombok Utara

Politisi Partai Gerindra ini menjelaskan, ketiga armada tangki air tersebut masing-masing akan ditempatkan di Lombok Timur bagian selatan. 

Satu unit akan standby di Lombok Tengah bagian selatan. Sementara satu unit sisanya akan melayani kebutuhan air bersih bagi warga di Lombok Utara bagian tinur seperti daerah Bayan dan lain lain.

“Minimal tiga kali dalam seminggu, yaitu hari Senin, Rabu, dan Jum’at, ketiga mobil tangki air tersebut akan berkeliling di wilayahnya masing-masing, untuk memberikan bantuan air bersih kepada masyarakat yang membutuhkan,” imbuh HBK.

Anggota DPR RI Dapil NTB 2/P. Lombok ini memang baru saja melakukan penguatan dalam kepengurusan Yayasan HBK PEDULI di wilayahnya masing-masing. 

Liburan pasca Idul Fitri, HBK dan istri keliling di P. Lombok, menyatroni Tim-tim HBK PEDULI yang ada di delapan titik, untuk mendengarkan saran dan masukan, yang salah satunya adalah banyaknya permintaan bantuan air bersih ini. 

Dalam susunan kepengurusan Yayasan HBK PEDULI yang baru, HBK terjun langsung sebagai Ketua Yayasan dan Hj. Dian HBK sebagai Pembina Yayasan. 

Perubahan tersebut kata HBK, perlu dilakukan untuk lebih meningkatan efektivitas dan mobilitas kegiatan Yayasan HBK PEDULI ke depan. 

Sementara posisi Sekretaris Yayasan tetap dijabat Rannya Agustyra Kristiono.

HBK menjelaskan, selain memberikan bantuan air bersih kepada masyarakat P. Lombok yang mengalami bencana kekeringan, Tim-tim HBK PEDULI di lapangan, juga siap memberikan bantuan air bersih bila ada keluarga-keluarga yang mengalami musibah kematian, atau keluarga-keluarga yang akan menyelenggarakan syukuran pernikahan.

“Bila membutuhkan bantuan air bersih dari HBK PEDULI, maka bisa meminta bantuan langsung kepada Tim-tim HBK PEDULI yang ada di wilayahnya masing-masing. In syaa Allah gratis, dan tidak ditarik biaya apa pun,” tandas HBK.

Program Unggulan HBK PEDULI

HBK menjelaskan, penyaluran bantuan air bersih kepada masyarakat yang bermukim di daerah-daerah yang rawan bencana kekeringan, dipastikan akan menjadi salah satu program unggulan yang akan terus ditingkatkan kualitas maupun kuantitasnya, dalam melayani warga P. Lombok.

BACA JUGA: Kontingen Pesparawari NTB Didukung Maju ke Ajang Nasional

Setiap tahun, jumlah warga yang terdampak kekeringan di P. Lombok memang tak pernah sedikit. 

Tahun lalu misalnya, berdasarkan data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) NTB, sedikitnya 705 ribu warga terkena dampak kekeringan. 

Mereka kesulitan air bersih pada musim kemarau, yang sudah dimulai rata-rata pada akhir bulan Mei. 

Pemprov NTB pun memberlakukan status Siaga Darurat Kekeringan di empat Kabupaten/Kota di P. Lombok kecuali Kota Mataram. Status yang sama diberlakukan di seluruh Kabupaten/Kota di P. Sumbawa.

Jika tak ada aral melintang, HBK menjelaskan, pada akhir tahun ini, armada tangki air HBK PEDULI akan bertambah satu unit lagi. 

Dan rencananya, tambahan satu unit mobil tangki air tersebut akan ditempatkan di Kab. Lombok Timur  khusus untuk melayani kebutuhan air bersih masyarakat Gumi Patuh Karya yang bermukim di sisi timur Kabuapten dengan populasi terbesar di Prov. NTB tersebut.

“Kabupaten Lombok Timur sangat luas wilayahnya dan tidak cukup hanya dilayani oleh satu unit mobil tangki air yang ada. Karena itu, insyaa Allah tambahan satu unit mobil tangki air di akhir tahun ini akan kami tambahkan” kata HBK.

Seluruh biaya operasional armada tangki air yang memasok kebutuhan air bersih masyarakat di P. Lombok ini akan dibiayai sepenuhnya oleh Yayasan HBK PEDULI. Sementara untuk perawatan, pemeliharaan, dan pengawasan masing-masing armada tangki air ini, telah disepakati akan ditangani oleh anggota DPRD Prov. NTB dari Fraksi Partai Gerindra sesuai daerah pemilihan (Dapil)-nya masing-masing.

“HBK PEDULI akan terus membangun semangat kegotong-royongan yang akhir-akhir ini mulai pudar dalam kehidupan kita sebagai bangsa. Dan terus terang saja, saya belajar banyak masalah kegotong-royongan ini dari LSM KASTA NTB di bawah kepemimpinan sahabat saya, Lalu Wing Haris,” imbuh HBK.

Sementara itu, dari London, Inggris, Sekretaris HBK PEDULI, Rannya Agustyra Kristiono, yang tengah merampungkan pendidikannya di Negeri Ratu Elizabeth, menyampaikan do’a dan harapannya, agar kiprah HBK PEDULI bisa lebih baik, bisa lebih dirasakan, dan bisa lebih menyentuh masyarakat P. Lombok yang membutuhkan bantuan. 

Terlebih HBK PEDULI kini dipimpin langsung ayahnya.

“Selamat bekerja ya Ayah. Semoga Ayah sehat terus dan mampu mendarma-baktikan diri Ayah untuk berbuat sebanyak-banyaknya kebaikan bagi masyarakat P. Lombok yang sama-sama kita cintai. Aku percaya, in syaa Allah, Ayah pasti bisa,” kata Rannya.(*)

 




Lombok FC Mentereng, Bangun Fasilitas Lapangan Sepakbola 

Lombok FC satu-satunya klub sepakbola di NTB yang memiliki fasilitas komplet

MATARAM.lombokjournal.com ~ Lombok Football Club (Lombok FC) kian memantapkan eksistensinya sebagai klub sepakbola profesional di Bumi Gora. 

Klub sepakbola yang didirikan Anggota DPR RI dari Dapil NTB-2/P. Lombok, H. Bambang Kristiono, SE (HBK) ini, kini sedang membangun lapangan sepakbola milik sendiri, yang menjadikan Lombok FC sebagai satu-satunya klub sepakbola di NTB yang memiliki fasilitas komplet.

Groundbreaking pembangunan lapangan sepakbola Lombok FC tersebut digelar Selasa (10/05/2022) sore. Lapangan sepakbola tersebut berlokasi di Penghulu Agung, Kec. Ampenan, Kota Mataram.

 Lapangan yang akan disiapkan dengan rumput standar internasional ini, ditargetkan rampung dalam enam bulan ke depan.

peletakan batu pertama pembangunan lapangan Lombok FC

“Fasilitas training ground ini sangat penting bagi pembinaan dan pengembangan Lombok FC ke depan. Paling tidak, dengan adanya fasilitas lapangan ini, tim pelatih maupun manajemen Lombok FC dapat berkonsentrasi penuh dalam mempersiapkan skuad intinya untuk berlaga di Liga 3 NTB tahun ini, dan in syaa Allah akan tembus di Liga 2 Nasional tahun depan,” kata HBK dalam sambutan yang menandai dimulainya pembangunan.

Groundbreaking ditandai dengan peletakan batu pertama oleh Komisaris Independent Lombok FC, Hj. Dian HBK. 

BACA JUGA: Persiapan MXGP, Matangkan Akomodasi dan Infrastruktur

Kemudian dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng nasi kuning sebagai wujud rasa syukur atas terlaksananya pembangunan lapangan sepakbola tersebut.

Hadir dalam groundbreaking ini tim pelatih dan manajemen Lombok FC, dan juga pimpinan DPRD dan anggota Fraksi Gerindra dari DPRD Provinsi NTB dan juga DPRD Kabupaten/Kota di P. Lombok.

Adapun pimpinan proyek pembangunan lapangan sepakbola Lombok FC ini dipercayakan kepada Ketua DPC Partai Gerindra Kota Mataram, ABD Rahman.

HBK sendiri menyampaikan rasa syukur dan gembiranya, training ground Lombok FC tersebut sudah mulai dibangun. 

Presiden/CEO Lombok FC ini berharap, seluruh proses pembangunan bisa berjalan sesuai tahapan dan rencana. Sehingga fasilitas lapangan sepakbola klub tersebut dapat rampung tepat waktu.

“Sudah menjadi tekad kuat dalam hati saya dan keluarga, untuk menjadikan Lombok FC ini sebagai klub sepakbola yang bukan hanya menjadi kebanggaan dan kecintaan masyarakat P. Lombok, tapi juga masyarakat NTB,” kata HBK.

Untuk sampai pada tahapan tersebut, Wakil Ketua Komisi I DPR RI ini menegaskan, selain memiliki pemain-pemain yang berkualitas, Lombok FC juga harus didukung dengan fasilitas pendukung yang memadai, dimana pembangunan lapangan sepakbola ini menjadi salah satunya. 

Sehingga melengkapi pembangunan mess pemain dengan segala fasiltiasnya yang telah lebih dahulu rampung, penyiapan armada angkutan bus-bus Lombok FC dan lain-lain. 

Mess untuk para pemain Lombok FC berlokasi di Jalan Lingkar Selatan, Kota Mataram, dan kini sudah siap ditempati skuad inti Lombok FC yang akan menjalani pemusatan latihan atau training center tahap kedua pada pertengahan bulan ini.

BACA JUGA: Organisasi Perempuan Diajak Bantu Sukseskan Program Pemerintah

Dalam kesempatan tersebut, politisi Partai Gerindra ini juga menyampaikan bahwa training center Lombok FC sudah siap digelar kembali, setelah seluruh pemain selesai menjalani libur Hari Raya Idul Fitri. 

Proses training center tahap pertama sudah berlangsung selama 1,5 bulan dengan diikuti 23 pemain. Namun, untuk training center lanjutan, sebanyak 8 pemain berdasarkan hasil evaluasi dari tim pelatih dan manajemen Lombok FC, tidak akan melanjutkan training centernya karena berbagai pertimbangan.

Delapan pemain tersebut, kata HBK, untuk yang berasal dari P. Lombok, akan dititipkan dan untuk sementara memperkuat klub sepakbola PS Garuda Muda, yang merupakan “brother’s club” Lombok FC di Pulau Seribu Masjid. 

PS Garuda Muda juga akan berlaga di kompetisi Liga 3 NTB tahun 2022 ini, dan operasional klub ini juga akan mendapat subsidi dari Lombok FC.

Sementara itu, untuk yang berdomisili di P. Sumbawa, akan dititipkan dan bermain di klub Lebah FC, yang juga merupakan “brother’s club” Lombok FC di P. Sumbawa. Seperti halnya PS Garuda Muda, klub sepakbola Lebah FC juga akan berlaga di kompetisi Liga 3 NTB tahun ini dan rencananya juga mendapat subsidi dari Lombok FC dalam operasionalnya.

Perekat Semua Kepentingan

Selanjutnya, HBK menekankan, Lombok FC akan bisa menjadi tools atau alat perekat bagi semua kepentingan di Bumi Gora. Apapun suku, apapun warna baju, apapun asal muasal, serta apapun agamanya, melalui Lombok FC, semua elemen tersebut harus dapat melebur menjadi satu, bersatu untuk saling membesarkan. 

Kiprah Lombok FC kedepan,  diharapkan mampu mengukir prestasi menjadi klub sepakbola kebanggaan bagi warga NTB sehingga bisa bersaing pada level yang lebih tinggi.

“Di Lombok FC, tidak boleh lagi ada istilah anti atau tolak caleg impor, itu rasis dan sudah tidak sesuai lagi dalam kehidupan demokrasi seperti yang kita terus perjuangkan selama ini,” tandas HBK dengan penuh canda yang disambut tepuk tangan dan gelak tawa hadirin yang hadir.

HBK bertekad untuk menjadikan Lombok FC sebagai lokomotif kebangkitan sepakbola NTB.

Dalam kesempatan yang sama, Direktur Operasional atau COO Lombok FC, Fabio Olievera merasa surprise dengan adanya groundbreaking lapangan sepakbola Lombok FC tersebut. Keberadaan lapangan ini, kata bintang sepakbola asal Brasil tersebut, akan menjadi salah satu fasilitas penting yang menunjang efektivitas latihan dan memudahkan Lombok FC melakukan pembinaan kepada pemain.

“Enam bulan dari sekarang, lapangan sepakbola Lombok FC ini sudah akan efektif untuk sama-sama kita gunakan,” kata pelatih sepakbola berlisensi A AFC asal Brazil tersebut.

Pelatih Kepala Lombok FC, Coach Jessie Mustamu menambahkan, dalam dua bulan pelaksanaan training center tahap pertama, pola latihan para pemain Lombok FC memang masih agak terganggu karena faktor berpindah-pindahnya lapangan tempat latihan. Sehingga efektivitas berlatih pemainpun menjadi kurang maksimal.

Memotong nasi kuning menandai pembangunan lapangan Lombok FC

“Dengan adanya lapangan sepakbola milik sendiri, nantinya ini bisa menunjang proses latihan pemain secara optimal,” ujar Coach Yessie yang sangat antusias menyambut pembangunan lapangan sepakbola Lombok FC tersebut.

BACA JUGA: Predikat WTP ke Delapan untuk Pemda Lombok Utara

Yessi menekankan, sebagai klub sepakbola Liga 3, manajemen Lombok FC patut mendapat apresiasi luar biasa. Sebab, komitmen dan tekad mengembangkan Lombok FC sebagai klub sepakbola profesional benar-benar sungguh-sungguh diwujudkan.

“Saya rasa dari semua klub Liga 3 yang ada, baru Lombok FC yang serius mewujudkan lapangan bola sendiri untuk pemain-pemainnya,” imbuh Coach Yessie Mustamu.***

 




Training Center Lombok FC Digeber usai Lebaran 

8 Tim HBK PEDULI terima THR, dan skuad utama Lombok FC kembali melanjutkan Training Center usai Perayaan Hari Raya Idul Fitri

MATARAM.lombokjournal.com ~ Setelah memberikan bantuan sarung, sajadah, dan paket sembako untuk memeriahkan perayaan Hari Raya Idul Fitri 1443 H, Anggota DPR RI dari Dapil NTB 2/P. Lombok, H. Bambang Kristiono, SE (HBK) berkeliling di P. Lombok mengevaluasi dan penguatan Tim HBK PEDULI di 8 titik di Lombok.

“Pertemuan dengan Tim-Tim HBK PEDULI ini adalah bagian dari silaturahmi dan apresiasi kami untuk seluruh kerja-kerja sosial dan kemanusiaan yang telah dilakukan Tim-Tim HBK PEDULI bagi masyarakat P. Lombok selama ini,” kata HBK, Kamis ( 05/05/22) . 

HBK PEDULI adalah Yayasan yang dibentuk HBK dan didedikasikan untuk selalu hadir membantu masyarakat P. Lombok yang membutuhkan. 

Dan sebagai apresiasi, pada kesempatan pertemuan-pertemuan tersebut, HBK juga memberikan Tunjangan Hari Raya (THR) kepada seluruh anggota masing-masing Tim HBK PEDULI.

Didampingi istri tercinta, Hj. Dian HBK, Wakil Ketua Komisi I DPR RI tersebut mengunjungi satu persatu 8 Tim HBK PEDULI secara bergiliran.

Training center LFC usai Lebaran
Rannya Agustyra berfoto dengan Duta Besar RI untuk Inggris, HE Desra, bersilaturahmi dengan keluarga Dubes RI tersebut di London

Mobil-mobil Ambulance maupun mobil-mobil tangki air yang selama ini menjadi garda terdepan dalam membantu dan melayani masyarakat yang terkena musibah sakit maupun bencana kekeringan tidak luput dari perhatian HBK.

“Saya minta mobil-mobil ini, baik Ambulance maupun tangki air supaya dirawat dengan sebaik-baiknya agar mampu memberikan pelayanan kepada masyarakat secara maksimal. Kerusakan sekecil apapun terhadap mobil-mobil ini harus segera diatasi,” pesan HBK dalam kunjungannya ke HBK PEDULI Kab. Lombok Timur wilayah selatan.

Dalan setiap kunjungannya, HBK selalu memulainya dengan mengundang mereka santap malam bersama sembari memberikan petunjuk-petunjuk maupun arahan-arahannya.

BACA JUGA: Ramadhan Dimaknai sebagai Pembentuk Jati Diri Gemilang

Dalam setiap pertemuan tersebut, tak lupa, dari jauh di kota London, Inggris, Sekretaris HBK PEDULI, Rannya Agustyra Kristiono turut bersilaturahmi secara virtual. 

Rannya yang sedang merampungkan pendidikannya di Inggris, selama ini tetap memantau kegiatan HBK dan istri sambil memberikan dorongan semangat agar segenap keluarga besar HBK PEDULI terus melanjutkan kegiatan sosial kemasyarakatannya dengan kompak, semangat, dan penuh kekeluargaan.

“Tetap kompak, tetap semangat ya. Terus berkegiatan seperti biasa, membantu keluarga-keluarga yang membutuhkan pertolongan kita,” imbuh Rannya dalam silaturahmi secara virtual tersebut.

Penguatan Lombok FC

Sementara itu, selain melakukan evaluasi dan penguatan kepada Tim-Tim HBK PEDULI di P. Lombok, HBK juga melakukan evaluasi dan penguatan di klub sepakbola miliknya, Lombok FC.

Politisi Partai Gerindra ini menjelaskan, mulai tanggal 10 Mei yang akan datang, skuad utama Lombok FC akan kembali melanjutkan pemusatan-latihannya, setelah pemusatan-latihan tahap pertama berakhir sepekan sebelum Hari Raya Idul Fitri.

Sebanyak 8 dari 23 pemain dalam skuad utama tidak bisa melanjutkan kegiatan pemusatan-latihan mereka karena kendala cedera fisik ataupun pertimbangan teknis dari tim manajemen maupun pelatih.

Juru Bicara Lombok FC, Rannya Agustura Kristiono menjelaskan, bahwa Lombok FC akan segera memanggil dan menyeleksi kembali para pemainnya baik dari internal maupun luar buat menggantikan 8 pemain tersebut untuk menggenapkan jumlah 23 pemain inti.

“Tim manajemen dan pelatih sudah mengajukan beberapa pemain pengganti untuk disetujui Presiden Lombok FC,” ungkap Rannya.

Rencananya, bagi pemain-pemain yang tidak dapat melanjutkan kegiatan pemusatan-latihannya di Lombok FC, akan dititipkan di klub sepakbola PS GARUDA MUDA, yang tahun ini sudah masuk sebagai salah satu peserta klub sepakbola Liga 3 NTB.

“Kita akan mensubsidi keberadaan mereka di klub barunya. Presiden Lombok FC telah melaksanakan pembicaraan yang mendalam dengan pemilik PS GARUDA MUDA tentang kelanjutan pembinaan pemain-pemain ini,” kata Rannya.

Dalam serangkaian silaturahmi untuk penguatan Lombok FC ini, tidak lupa, HBK dan istri juga menyempatkan diri untuk membesuk Panglima Babalo Lombok FC,  Aweng Sawaludin yang pada tanggal 12 Mei yang akan datang, dijadwalkan akan melaksanakan operasi laparascopy. 

BACA JUGA: Malam Takbiran dan Makna yang Tersirat dalam Takbir

HBK akan memulai training center LFC usai Idul Fitri

Babalo Lombok FC adalah organisasi dimana para supporter dan pencinta Lombok FC menggabungkan diri.

“Mudah-mudahan operasinya bisa berjalan dengan baik, lancar, dan sdr. Aweng, bisa cepat sembuh dan kembali sehat seperti sedia kala. Keluarga besar Partai Gerindra, keluarga besar HBK PEDULI, maupun keluarga besar Lombok FC akan selalu bersamanya dalam menghadapi situasi sulit seperti ini, kita akan bergotong-royong dalam memberikan dukungan,” imbuh HBK.***

 

 




Harga Pakan Ikan Selangit, HBK Bantu Mesin Pakan Ikan 

Bantuan mesin pakan ikan diberikan H. Bambang Kristiono, untuk Warga di Kab. Loteng karena harga pakan ikan yang memberatkan pembudidaya ikan tawar

MATARAM.lombokjournal.com ~ Bantuan mesin pakan ikan terapung diberikan kepada warga pembudidaya ikan air tawar di Kec. Batukliang Utara, Lombok Tengah.

Pemberian bantuan itu dilakukan Anggota DPR RI dari Dapil NTB-2/P. Lombok, H. Bambang Kristiono, SE (HBK) saat menggelar Kunjungan Daerah Pemilihan (Kundapil) di Kabupaten Lombok Tengah, Jumat (25/03/22).

Bukan sekedar menyapa dan menyerap aspirasi masyarakat dari dekat, HBK juga menyalurkan bantuan.

Bantuan untuk mengatasi harga pakan ikan yang selangit

“Dengan pemberian bantuan mesin pembuatan pakan ikan terapung ini, kita harapkan ketergantungan masyarakat pembudidaya ikan air tawar dari luar bisa dikurangi,” kata HBK di sela penyerahan bantuan tersebut.

Wakil Ketua Komisi I DPR RI tersebut dalam beberapa kesempatan bersilaturahmi dengan masyarakat pembudidaya ikan air tawar di Kab. Lombok Tengah memang mendapat pengaduan, bagaimana ketergantungan mereka pada pakan ikan dari luar NTB. 

Selain itu, harga pakan juga kadang tidak bersahabat sehingga menyulitkan para pembudidaya ikan air tawar.

“Dengan pengoperasian mesin pembuatan pakan ikan terapung ini, pembudidaya ikan air tawar akan mendapat harga pakan yang lebih kompetitif, sehingga mampu mendorong kenaikan pendapatan bagi para pembudidaya,” kata politisi Partai Gerindra ini.

BACA JUGA: Respon Cepat, Bang Zul Bantu Kursi Rodan Ibu Mawar

Bantuan mesin pembuatan pakan ikan terapung tersebut diterima oleh Koperasi Lombok Tirta Raya di Kec. Batukliang Utara. 

Dalam penyerahan bantuan ini, HBK didampingi oleh Ketua HBK Peduli Prov. NTB, Ali Al Khairy dan Sekretaris HBK Peduli Rannya Agustyra Kristiono. 

Hadir pula Ketua DPC Partai Gerindra Kab. Lombok Tengah Muhalip dan Ketua DPRD Kab. Lombok Tengah, M. Tauhid.

Saat ini, Koperasi Lombok Tirta Raya memiliki anggota sebanyak 34 orang. Semuanya merupakan para pembudidaya yang memasok kebutuhan ikan air tawar di Gumi Tatas Tuhu Trasna.

HBK menjelaskan, mesin pembuat pakan ikan yang diserahkan kepada pembudidaya ikan air tawar tersebut memiliki kapasitas produksi hingga 400 kilogram setiap hari. 

Jumlah tersebut memang belum akan mampu memenuhi seluruh permintaan, mengingat para petani ikan air tawar di Kec. Batukliang Utara saja setidaknya membutuhkan dua ton pakan ikan di setiap harinya.

Dalam penyerahan bantuan mesin pembuat pakan tersebut, terungkap pula bahwa selama ini kebutuhan pakan ikan air tawar dipasok dari P. Jawa dan P. Bali. 

Untuk mendapat pakan tersebut, para pembudidaya membelinya dengan rata-rata harga di atas Rp 10.000 per-kilogramnya.

Harga pakan yang di atas Rp 10 ribu per kilogramnya itu membuat budidaya ikan air tawar yang dilakukan warga menjadi tidak kompetitif

Bahkan, jika pembelian pakan menggunakan sistem ijon, para pembudidaya ikan air tawar harus membeli pakan dari pemasok dengan harga antara Rp 14 ribu hingga Rp 16 ribu per-kilogramnya.

“Mesin pakan ini kami harapkan menjadi jalan keluar permasalahan yang telah lama dihadapi para pembudidaya ikan air tawar di Kab. Lombok Tengah. In syaa Allah, ini akan menjadi jalan bagi kemaslahatan bersama,” kata HBK.

Dalam kesempatan tersebut, Rannya Agustyra Kristiono menjelaskan, dengan beroperasinya mesin pembuat pakan ikan itu, nantinya para pembudidaya sudah bisa mendapatkan pakan ikan dengan harga di bawah Rp. 10.000,- per kilogramnya.

Sehingga usaha budidaya ikan air tawar yang dikelola warga akan menjadi sangat kompetitif.

BACA JUGA: Sambut Ramadhan, Bank NTB Syariah Cabang Tanjung Gelar Yasinan

Rannya menegaskan, HBK Peduli akan terus memberikan kontribusinya kepada para pembudidaya ikan air tawar di Kec. Batukliang Utara. 

Sebab, budidaya ikan air tawar tersebut telah terbukti memberi kontribusi yang besar terhadap upaya menjaga ketahanan ekonomi masyarakat.

“Apabila bantuan ini bisa berjalan efektif serta sesuai dengan yang kita harapkan, maka HBK Peduli siap untuk membantu mengembangkannya lagi,” ucap dara yang akan mencalonkan diri sebagai Anggota DPD RI dari NTB dalam Pemilu Legislatif 2024 ini.***

 




Reses HBK, Salurkan Bantuan Bedah Rumah dan Paket Sembako 

Anggota DPR RI dari Dapil NTB-2/P. Lombok, HBK, memanfaatkan reses untuk menyerahkan bantuan sosial Perumahan Swadaya 

MATARAM.lombokjournal.com ~ H. Bambang Kristiono, SE (HBK), anggota DPR RI dari Dapil NTB-2/P. Lombok,  memanfaatkan masa reses di masa sidang ke-3 tahun 2021/2022 untuk membantu masyarakat di Lombok.

Pada hari yang sama, HBK juga menyalurkan bantuan paket sembako di Kec. Batukliang Utara, Kab. Lombok Tengah.

HBK saat reses di Loteng
HBK mendengar keluhan masyarakat

“Bantuan perbaikan rumah melalui program Bantuan Sosial Perumahan Swadaya (BSPS) ini adalah bagian dari tanggung jawab saya untuk membantu masyarakat yang kurang beruntung di P. Lombok,” kata HBK.

Wakil Ketua Komisi I DPR RI ini mengatakan, di Kec. Batulayar, dirinya memperjuangkan bantuan BSPS atau yang biasa disebut program bedah rumah dengan menyasar 50 rumah warga. 

BACA JUGA: Bupati Djohan: Talas Beneng Mempunyai Prospek  Ekonomi Luar Biasa

Program ini secara khusus diperjuangkan HBK ke Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Warga yang mendapat program bantuan bedah rumah ini bermukim di lima Desa yang ada di Kec. Batulayar, masing-masing  Desa Batulayar, Desa Senggigi, Desa Batulayar Barat, Desa Sandik, dan Desa Bengkaung.

HBK menjelaskan, program BSPS ini diperuntukkan bagi masyarakat berpenghasilan rendah, untuk mendorong dan meningkatkan keswadayaan dalam peningkatan kualitas rumahnya beserta prasarana, sarana dan utilitas umumnya.

Program ini termasuk program padat karya tunai yang melibatkan banyak tenaga kerja. Mulai dari Tenaga Fasilitator Lapangan, Koordinator Fasilitator, dan tenaga tukang yang diambil dari penduduk setempat.

“Jadi, selain membantu saudara-saudara kita yang sangat membutuhkan perbaikan rumah, juga bisa membantu tetangga dan masyarakat sekitar mendapatkan penghasilan tambahan sebagai tukang,” kata HBK.

Politisi Partai Gerindra ini pada kesempatan yang sama, juga mengajak masyarakat yang hadir dalam kegiatan reses tersebut untuk berdiskusi terkait kondisi perekonomian yang cukup sepi menyusul pandemi Covid-19 yang masih terus terjadi. 

Kepada HBK, masyarakat pun menyampaikan uneg-uneg mereka.

Penyaluran Bantuan Sembako

Di Desa Aik Berik, Kec. Batukliang Utara, di Kab. Lombok Tengah. Tim dari Yayasan HBK Peduli, menyalurkan bantuan langsung tunai dan paket-paket sembako kepada anak yatim, fakir miskin dan orang-orang dhuafa.

“Pada saat-saat yang sulit seperti sekarang ini, saat pandemi Covid-19 belum tahu kapan akan berakhir, kita semua harus terus bergandengan tangan. Saling menguatkan, agar kita mampu keluar dari serangan pandemi Covid-19 secepatnya,” kata Rannya Agustyra Kristiono.

Sekretaris Yayasan HBK PEDULI mengatakannya di sela penyerahan bantuan sembako tersebut.

BACA JUGA: Guru Tidak Tetap Terima Bantuan CSR dari Bank BNI Cabang Mataram

Bantuan sembako diserahkan langsung Sekretaris Yayasan HBK Peduli Rannya Agustyra Kristiono yang didampingi Ketua PKK Kab. Lombok Tengah, Baiq Nurul Aini Pathul Bahri. 

Hadir pula, para istri anggota DPRD dari Fraksi Partai Gerindra Kab. Lombok Tengah.

Dalam kesempatan tersebut, Rannya mengucapkan banyak terima kasih dan sangat bersyukur, karena diberi kesempatan untuk bertatap muka dan bersilaturahmi dengan masyarakat di Batukliang Utara. 

Termasuk juga para anak yatim piatunya.

“Bagi saya, sedekah merupakan amalan yang paling berharga karena dengan banyak memberi kita akan mendapat banyak manfaat, dimana bagi kaum muslim yang selalu bersedekah terutama kepada anak yatim, maka Allah menjanjikan rezeki dan berkah yang tak akan  pernah kita kekurangan. Selain itu, sedekah juga akan menjauhkan kita dari banyak masalah dan mendekatkan kita kepada kebahagiaan dalam kehidupan,” kata Rannya.

Kepada anak-anak yatim yang hadir, Rannya pun menitipkan pesan agar mereka tetap semangat. Sebab, apa pun yang dialami di dalam hidup, harus selalu bersyukur dan senantiasa berusaha untuk selalu menjadi yang terbaik bagi nusa dan bangsa. 

“Kiranya santunan yang diberikan hari ini, dapat bermanfaat dan berkah bagi kita semua, serta bahagia dunia wal akhirat,” imbuh Rannya. ***

 




Bantuan Renovasi Rumah Warga Loteng, HBK Serahkan Kunci

Bantuan Renovasi Rumah 50 Keluarga di Lombok Tengah (Loteng) Rampung, HBK Siapkan Program Serupa Tahun 2022

MATARAM.lombokjournal.com ~ Anggota DPR RI Dapil NTB 2/P. Lombok, H. Bambang Kristiono, SE (HBK) menyerahkan rumah yang sudah direnovasi melalui program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS).

Penyerahan dilakukan secara simbolis dengan memberikan kunci rumah.

Bantuan renovasi rumah diteruskan tahun 2022
Di Dusun Anggur

Menjelng penyerahan kunci rumah bntun renovasi

Total ada 50 rumah yang direnovasi melalui program BSPS tahun 2021.

“Tahun 2022 ini saya akan perjuangkan tambahan untuk masyarakat Pulau Lombok. Saya mohon do’anya,” kata HBK di hadapan warga saat penyerahan.

BACA JUGA: Wabup Lombok Utara Tanam Maangrove di Danau Gili Meno

Penyerahan dipusatkan di Dusun Selusuh, Desa Mas-Mas, Kecamatan Batukliang Utara, Kab. Lombok Tengah, Sabtu (08/01/22).

HBK dalam sambutannya menyebutkan, bantuan BSPS Kab. Lombok Tengah untuk tahun anggaran 2021 sebanyak 50 rumah tersebar di beberapa Kecamatan.

Wakil Ketua Komisi I DPR RI ini mengharapkan program BSPS yang diberikan tersebut bisa membantu meringankan beban warga yang belum mampu memperbaiki rumah mereka.

Apalagi di tengah serangan Covid-19 yang menyebabkan banyak masyarakat menghadapi kesulitan.

Hasil dari BSPS ini adalah terwujudnya rumah layak huni dengan pemberi bantuan yang tepat sasaran, tepat prosedur, tepat waktu, bermanfaat, dan akuntabel.

HBK menyebutkan, program BSPS atau bedah rumah, merupakan program dari Kementerian PUPR yang diperjuangkannya di Senayan.

“Biarpun saya di Komisi I, tapi alhamdulillah, saya bisa memperjuangkan aspirasi masyarakat di daerah pemilihan P. Lombok ini secara lintas Komisi,” ujar pria yang juga dikenal sebagai Samurai Prabowo Subianto ini.

Seperti diketahui, impitan ekonomi akibat pandemi Covid-19 masih dirasakan masyarakat Indonesia. Tak kecuali di NTB.

Hal ini menjadi keprihatinan banyak pihak tak terkecuali bagi legislator yang dikenal rajin berbagi ini.

Sementara itu, Nurjanah salah satu warga yang menerima bantuan BSPS ini mengaku sangat senang dan bersyukur atas bantuan yang diberikan.

BACA JUGA: Rawat Sinergitas, Forkompinda NTB Olahraga Bersama

“Saya mendo’akan pak HBK tetap sehat dan terus berbuat untuk masyarakat di Pulau Lombok,” katanya.

Kunjungi Dusun Anggur di Lombok Utara

Sehari sebelumnya, HBK mengunjungi Dusun Rebakong, Desa Kayangan, Kecamatan Kayangan, Kab. Lombok Utara. Dusun yang dikenal sebagai salah satu Kampung Anggur di Gumi Dayan Gunung.

Dalam kunjungannya, HBK didampingi oleh putri tercinta Rannya Agustyra Kristiono, Wakil Bupati Lombok Utara, Danny Carter Febrianto Ridawan, anggota DPRD Provinsi NTB Fraksi Gerindra dapil Lobar-KLU, Sudirsah Sujanto dan sejumlah anggota HBK Peduli.

Di kampung Anggur ini dibudidayakan puluhan varietas anggur seperti Dixon, Monel, Trans, Gospy, Velles, Banana, CRV, dan lain-lain.

Dalam diskusi dengan warga, HBK mendapatkan informasi bibit anggur yang dijual cukup mahal.

Kelompok warga biasanya mengeluarkan iuran untuk membelinya, harganya pun bisa berkisar RP450 ribu sampai Rp1 juta.

“Saya akan perjuangkan bagaimana caranya masyarakat Dusun Rebakong bisa mendapatkan bibit yang murah dan terjangkau. Nanti saya cek di Komisi IV DPR RI,” kata HBK menjawab keluhan warga.

Selain itu, HBK juga menilai Dusun Rebakong bisa menjadi contoh bagi wilayah lain untuk memanfaatkan halaman rumah menjadi lahan yang produktif dan menghasilkan.

“Prospek kampung ini untuk dikembangkan menjadi tujuan rekreasi alternatif sangatlah besar,” kata HBK.

Apalagi nanti bila digandeng dengan pemanfaatan teknologi informasi dengan memanfaatkan mediA sosial untuk promosi agar wilayah ini makin terkenal.

“Saya mendorong anak muda disini untuk tidak hanya memanfaatkan media sosial sebagai sarana hiburan tapi juga promosi,” ungkapnya.

Sementara itu, Rannya mengaku sangat senang bisa mengunjungi Dusun Anggur tersebut. Dia bahkan langsung mencoba memanen buah anggur dan mencicipinya.

“Tekstur buahnya kenyal dan manis,” kata Rannya.

Dara yang sedang kuliah di London, Inggris ini mengaku sangat berbahagia bisa ikut ayahnya datang langsung ke lokasi kampung anggur di Lombok Utara ini.

“Saya lihat postingannya di media sosial. Alhamdulillah, bisa langsung kesini dan bisa mencicipi buah anggur langsung dari pohonnya,” ungkapnya riang gembira.***