MotoGP dan ARRC 2024, Peluncuran Tiket di Jakarta

Masyarakat dan Pemerintah Provinsi NTB menyambut antusias kedatangan event ARRC dan MotoGp 2024

MATARAM.LombokJournal.com ~  Penjabat (Pj) Gubernur NTB, Lalu Gita Ariadi, bersama Badan Penghubung Daerah Provinsi NTB, menghadiri undangan Mandalika Grand Prix Association (MGPA).  Acaranya, peluncuran tiket untuk ajang MotoGP dan Asia Road Racing Championship (ARRC) 2024, di Jakarta Expo Kemayoran Hall C1, Sabtu (24/02/24).

Miq Gite menyampaikan antusiasme masyarakat dan Pemerintah Provinsi NTB menyambut kedatangan event ARRC pada 26-28 Juli 2024 serta MotoGP pada 27-29 September 2024 mendatang. 

Pj Gubernur NTB menghadiri peluncuran tiket MotoGP dan ARRC 2024

Ia menegaskan, komitmen Pemerintah Provinsi NTB, bersama dengan kabupaten dan masyarakat, yang akan terus berbenah mendukung penyelenggaraan MotoGP  tersebut.

BACA JUGA : Jembatan Jatibaru Diresmikan Pj Gubernur NTB

Selain itu, Miq Gite memberikan perhatian khusus pada acara Bau Nyale Kisah Legenda Putri Mandalika, yang diatur sesuai Kalender Sasak pada 29 Februari 2024. Ia mengajak semua untuk berpartisipasi dalam acara tersebut.

Miq Gite mengapresiasi langkah-langkah yang telah diambil oleh MGPA, ITDC, Injourney, dan IMI dalam menyelenggarakan berbagai event olahraga otomotif internasional di Pertamina Mandalika International Circuit Lombok. 

Ekspresi apresiasi dari masyarakat NTB diungkapkan oleh Miq Gite dalam bentuk pantun.

Plecing kangkung ayam taliwang, kopi pait ditambah gula, kami tersanjung bila bapak ibu datang, ke Sirkuit Mandalika,” ujar Miq Gite berpantun.

Yudistira Setiawan, Pgs SVP of Corporate Secretary In Journey, menyatakan komitmen perusahaan untuk selalu menyelenggarakan event berskala internasional MotoGP di Sirkuit Mandalika. Dengan mengekspos keelokan Mandalika dan keberagaman seni budaya NTB. Setiap event yang diselenggarakan oleh Injourney selalu diiringi pesta rakyat.

BACA JUGA : Rakor di Bima, Pj Gubernur NTB Dukung Lawan Destruktive Fishing

Pihak Ikatan Motor Indonesia, yang diwakili Eddy Saputra Deputi Olahraga IMI, menjelaskan, semua aspek penyelenggaraan MotoGP 2024, termasuk Marshall COC, kali ini dikelola oleh Tim Mandalika.

Wenda Ramadya Nabiel, Human Capital and Legal Compliance Director ITDC, menyampaikan bahwa event ini memiliki dampak positif. Baik bagi NTB maupun secara nasional, seperti yang ditemukan dalam riset litbang Kompas tahun 2023.

Priandhi Satria, President Director of Mandalika Grand Prix Association, mengungkapkan dukungan kolaboratif dari IMI, ITDC, dan Injourney dalam menyelenggarakan event skala internasional, termasuk Shell Eco-Marathon kelas Asia Pasifik. 

Potensi kehadiran merek besar seperti Lamborghini, Ferrari, dan Porsche juga sedang dalam tahap diskusi.

Terkait tiket, Priandhi Satria menjelaskan, tiket MotoGP 2024 tersedia dalam beberapa kelas dengan harga bervariasi. 

BACA JUGA : Perdagangan dan Peranannya dalam Pembangunan Ekonomi

Dimulai dari Rp. 700.000 untuk tiket festival – general admission, Rp. 800.000 dan Rp. 1 juta untuk regular grandstand, Rp. 2 juta hingga Rp. 2,5 juta untuk kelas Premium grandstand, dan kelas tertinggi, yaitu vip hospitality class, dijual dengan harga antara Rp. 15 juta hingga Rp. 20 juta.

Acara peluncuran tiket ini juga dihadiri oleh berbagai media nasional, baik cetak maupun elektronik. novia