HUT Lombok Tengah Ke – 79, “Harmoni Dalam Visi Bersatu Jaya”

Sekda NTB, Lalu Gita Ariadi dengan berpakaian adat Sasak hadir dalam HUT Lombok Tengah ke 79 yang mengusung tema “Harmoni Dalam Visi Bersatu Jaya”

LOTENG.LombokJournal.com ~  Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi NTB, Drs. H. Lalu Gita Ariadi, M.Si menghadiri peringatan upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kabupaten Lombok Tengah, bertempat di Kantor Bupati Lombok Tengah. Selasa (15/10/24).

BACA JUGA : Pariwisata Lombok, Ummi Rohmi: Harus Berdayakan Masyarakat

Pjs Bupati Loteng dalam peringatan HUT Lombok Tengah itu menyampaikan pesan persatuan bagi warga Kabupaten Lombok Tengah
Lalu Gita Ariadi

Miq Gite sapaan Sekda, mengucapkan selamat ulang tahun kepada tanah kelahirannya. Miq Gite yang mengenakan pakaian tradisional Suku Sasak, berharap agar Kabupaten Lombok Tengah bisa terus berkembang dan maju seperti tema yang diusung  “Harmoni Dalam Visi Bersatu Jaya”.

Sementara itu, Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Lombok Tengah, H. A. Azis dalam amanatnya mengungkapkan, Lombok Tengah ini menjadi momentun yang tepat untuk  merepleksi perjalan yang telah dilalui sebagai elemen pijakan baru dalam mengambil sikap di masa yang akan datang.

BACA JUGA : Sektor Pertanian Jadi Prioritas Ummi Rohmi

“Kami ucapkan terima kasih dan mengapresiasi atas kehadiran para undangan di tenpat ini,” ungkannya. 

Pjs Bupati Kabupaten Lombok Tengah juga menyampaikan pesan yang terkandung dalam teman HUT tahun ini. 

Ia berharap seluruh elemen masyarakat dan pemerintah dapat bekerja sama dalam mencapai kejayaan bersama. Pjs Bupati Loteng dalam peringatan di Lombok Tengah itu menyampaikan pesan persatuan bagi warga Kabupaten Lombok Tengah 

BACA JUGA : Ary Juliyant Melawan ‘Aroes’ Besar Musik Industri

“Mari bahu membahu wujudkan masyarakat Kabupaten Lombok Tengah yang beriman bermutu maju dan berbudaya,” pesannya. novita/opik

 

 




Atlet Indonesia Jaya di Paragliding Accuracy World Cup di Loteng

 Atlet Indonesia meraih pencapaian yang luar biasa di event Paragliding Accuracy World Cup (PGAWC) 2024,

LOTENG, LombokJournal.comEvent Paragliding Accuracy World Cup (PGAWC) 2024 seri ke-4 yang diikuti atlet Indonesia, berlangsung di SkyLancing, Mekarsari, Praya Barat, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) berlangsung sukses

BACA JUGA : Perkembangan Ekspor dan Impor NTB Tahun 2024

Sebelumnya, atlet Indonesia juga menunjukkan ketangguhannya di Asian League Paragliding Accuracy 2024

Tidak hanya sukses sebagai penyelenggara, atlet Indonesia juga meraih prestasi gemilang.

Para atlet Indonesia kembali menunjukkan ketangguhannya dengan meraih posisi pertama dalam kategori Overall, Overall Junior U26, dan Team di event Paragliding Accuracy World Cup (PGAWC) 2024. 

Kompetisi ini berlangsung dari 11 hingga 14 Juli 2024, diikuti oleh 60 pilot dari 10 negara. Penerbangan pertama dimulai pada Jumat pagi (12/7/2024) dan berakhir pada hari Minggu (14/07/24).

Koordinator Penyelenggara PGAWC 2024, Kolonel Penerbang Erwin Sugiandi, dalam siaran resminya pada Senin (15/07/24), menyampaikan bahwa Indonesia unggul di tiga dari empat kelas yang dipertandingkan. 

Di kelas Overall, atlet Indonesia Jordi Ansyah dan Viki Mahardika berhasil meraih posisi pertama dan ketiga, sementara Phipatpong Sudthoop dari Thailand berada di posisi kedua.

BACA JUGA : Gelar TTGN XXV Dibuka Mendes PDTT

“Atlet Indonesia meraih pencapaian yang luar biasa. Di tengah tantangan kecepatan angin yang berubah-ubah, atlet-atlet kita tampil prima dan membanggakan. Mereka menyapu bersih posisi pertama di tiga dari empat kelas yang dipertandingkan,” ungkap Kol Pnb Erwin Sugiandi.

Ia merupakan Komandan Pangkalan Udara Tuan Guru Kyai Haji Muhammad Zainuddin Abdul Madjid (ZAM) Mataram.

Ia juga menambahkan bahwa atlet Thailand bersaing ketat dengan Indonesia, berkat dukungan kuat dari otoritas terkait di negaranya. Tim Thailand didampingi langsung oleh Group Captain Veerayuth Didyasarin, Presiden Asia Federation of Aerosport (AFA) dan pembina paralayang di Thailand.

PGAWC 2024 di SkyLancing, Lombok Tengah juga dihadiri oleh President of FAI (Fédération Aéronautique Internationale – Federasi Olahraga Udara Internasional) Uglesa Djonsic. Pria asal Serbia ini memuji ketangguhan atlet Indonesia dan keunggulan lokasi paralayang di SkyLancing, Lombok Tengah.

Prestasi para atlet sangat membanggakan. Event ini berlangsung sukses, sampai bertemu di Jerman pada September 2024 mendatang,” ujar Djonsic saat pengumuman pemenang PGAWC 2024.

Sementara itu, Muhammad Akmaluddin bin Mohd. Nafi, salah seorang atlet unggulan dari Malaysia, harus puas di posisi keempat kategori overall. 

“Insya Allah di masa yang akan datang dapat beroleh champion,” ujarnya kepada Times Indonesia dalam dialek Malaysia.

BACA JUGA : Olahraga Squash Diharapkan Bisa Merakyat di NTB

Hasil PGAWC 2024 Seri ke-4

Kelas Overall:

  1. Jordi Ansyah (Indonesia)
  2. Phipatpong Sudthoop (Thailand)
  3. Viki Mahardika (Indonesia)

Kelas Female:

  1. Nunnapat Phuchong (Thailand)
  2. Rika Wijayanti (Indonesia)
  3. Xiangyan Kong (China)

Kelas U26:

  1. Jordi Ansyah R (Indonesia)
  2. Mahardika (Indonesia)
  3. Phipatpong Sudthoop (Thailand)

Kelas Team:

  1. Indonesia
  2. Thailand
  3. Uni Emirat Arab

Setelah PGAWC 2024 seri ke-4 ini, seri ke-5 akan dilanjutkan di Wasserkuppe, Jerman pada 12 September 2024, dan Superfinals di Jingmen City, Hubei Province pada 17 Oktober 2024.

Pembuktian Diri Indonesia

Sebelumnya, atlet Indonesia juga menunjukkan ketangguhannya di Asian League Paragliding Accuracy 2024, kompetisi akurasi Liga Paralayang Asia di SkyLancing, Mekarsari, Lombok Tengah, dari 6 hingga 9 Juli 2024. 

Roy Rahmanto, penanggung jawab penyelenggaraan Asian League Paragliding Accuracy 2024 di Lombok, NTB, menyampaikan bahwa atlet Indonesia unggul di kelas Overall, Team, dan Junior U26.

Di kelas Female Paraglider, dua posisi teratas diraih oleh atlet Thailand, Nunnapat Phuchong dan Chantika Chaisanuk, sementara Rira Nurhakim dari Indonesia berada di posisi ketiga. 

“Di kelas Junior U26, atlet Indonesia Rizky Maulana merebut posisi pertama disusul oleh Phipatpong Sudthoop dari Thailand dan Zueesyam Ros dari Malaysia,” jelas Roy Rahmanto.

Komite Paralayang Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) menyambut baik kemenangan ini. “Atlet kita tampil prima dan membanggakan. Mereka kelasnya memang sudah dunia, tak sebatas Asia saja,” ujar Asgaf Umar, Ketua Umum Paralayang Indonesia.

NTB telah menjadi tuan rumah PGAWC sejak tahun 2023. Pada kejuaraan dunia PGAWC 2023, sebanyak 99 peserta dari 20 negara mendaftar secara online, namun hanya 80 peserta dengan peringkat dunia terbaik yang diterima.

 “Kami berharap peserta dari Indonesia akan lebih banyak mengingat tuan rumah memiliki keuntungan tersendiri soal kuota,” tutupnya.

Jadi, mari bersiap menyaksikan semarak parasut paralayang di langit SkyLancing, Lombok Tengah selama tiga hari ke depan. Bagi wisatawan yang masih memiliki waktu libur, sebaiknya mengarahkan langkahnya ke sini.me

 




Sky Lancing: Destinasi Paralayang Internasional di Lombok Tengah

Event paralayang seri ke-4 akan digelar di Sky Lancing Lombok Tengah, dan seri terakhir akan diadakan di Jerman

LOTENG.LombokJournal.com ~ Arena paralayang Sky Lancing di Desa Mekarsari, Kecamatan Praya Barat, Kabupaten Lombok Tengah, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), terus menjadi pusat perhatian dunia dengan berbagai event paralayang yang digelarnya.

Saat ini, tengah berlangsung event “Asian League Paragliding Accuracy 2024”, yang telah resmi dibuka pada Sabtu (06/07/24) dan akan berlangsung hingga Selasa (10/07/2024). 

BACA JUGA : Shell Eco Marathin Diharapkan Berdampak Positif

Sky Lancing dijadikan lokasi pembinaan bagi atlet dirgantara NTB agar pembinaan tidak terputus

Event ini diselenggarakan bekerja sama dengan Airsports Federation of Asia (AFA) dan diikuti oleh puluhan atlet paralayang dari dalam dan luar negeri.

Menariknya, event paralayang ini gratis dan terbuka untuk umum. Semua orang bisa menyaksikan atraksi para atlet paralayang di Sky Lancing tanpa dipungut biaya. 

Bagi yang berminat, bisa langsung datang ke arena Sky Lancing di Desa Mekarsari, Lombok Tengah.

Setelah event ini, akan digelar Paragliding Accuracy World Cup (PGAWC) 4th Series 2024 mulai Kamis (11/07/2024). 

Ketua Umum Paralayang Indonesia 2022-2026, Asgaf Umar, menjelaskan bahwa seri pertama dimulai di Thailand, dilanjutkan ke Alanya, Turki, untuk seri kedua, kemudian seri ketiga di Taldykorgan, Kazakhstan, pada 13 Juni 2024. 

Seri ke-4 akan digelar di Sky Lancing Lombok Tengah, dan seri terakhir akan diadakan di Jerman.

BACA JUGA : Tahun Baru Hijriah, Ajang Introspeksi Menjadi Pribadi Menjadi Lebih Baik

NTB mendapatkan kehormatan menjadi tuan rumah PGAWC sejak tahun 2023. Pada kejuaraan dunia PGAWC 2023, sebanyak 99 peserta dari 20 negara mendaftar secara online, namun karena keterbatasan kuota, hanya 80 peserta dengan peringkat dunia terbaik yang diterima.

Asgaf Umar berharap peserta dari Indonesia akan lebih banyak berpartisipasi, mengingat tuan rumah memiliki keuntungan tersendiri soal kuota. 

“Kami harapkan dukungan dari seluruh pihak terutama masyarakat demi kesuksesan kejuaraan ini. Bukan saja membantu meningkatkan pariwisata tetapi juga melatih kemampuan atlet dirgantara kita sehingga mampu bersaing di kancah internasional,” katanya.

Sky Lancing akan menggelar event PGAWC selama tiga tahun berturut-turut sejak 2023 hingga 2025. Tahun 2024 ini merupakan kali kedua Sky Lancing menggelar PGAWC. 

Selain itu,  juga disiapkan menjadi salah satu venue penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) NTB-NTT tahun 2028.

Danlanud ZAM sekaligus Ketua FASI NTB, Erwin Sugiandi, M. Han, menyampaikan bahwa keberadaannya tidak lepas dari kemurahan hati pemilik lokasi yang rela mengembangkan kawasan ini. 

“Ini dijadikan lokasi pembinaan bagi atlet dirgantara NTB agar pembinaan tidak terputus karena ketiadaan lokasi berlatih,” ujarnya.

BACA JUGA : Time Practice MX2 dan MXGP Lombok, Indonesia 2024

Acara paralayang di Sky Lancing tidak hanya memberikan dampak positif bagi pariwisata tetapi juga menggerakkan perekonomian daerah. Kehadiran para atlet beserta tim dan keluarga mereka yang tinggal dalam jangka waktu cukup lama diharapkan mampu membangkitkan ekonomi lokal. me

 




Safari Syawal Pj Gubernur NTB dengan Bupati Lombok Tengah

Pj Gubernur NTB melakukan safari syawal untuk menjalin  konsolidasi antara Pemerintah Provinsi NTB dan pemerintah kabupaten/kota

MATARAM.LombokJournal.com ~ Penjabat (Pj) Gubernur NTB Drs. H. Lalu Gita Ariadi, M.Si, bersama Ketua TP PKK Ir. Hj. Lale Prayatni, Penjabat Sekda NTB, dan seluruh Kepala OPD lingkup Provinsi NTB, melanjutkan Safari Syawal 1445 H di kantor Bupati Lombok Tengah, H. Lalu Pathul Bahri, S.I.P, pada Rabu (17/04/24). 

BACA JUGA : Peringatan HUT Lombok Barat Dihadiri Pj Gubernur NTB bersama Pimpinan OPD NTB

Bupati Loteng mengapresiasi kunjungan safari syawal Pemprov NTB
Safari Syawal di Lombok Tengah

Safari ini dilakukan setelah menghadiri upacara peringatan HUT Kabupaten Lombok Barat ke-66 di kantor Bupati Lombok Barat.

Tujuan Safari Syawal ini menurut Miq Gita, sapaan akrab Drs. H. Lalu Gita Ariadi bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan konsolidasi antara Pemerintah Provinsi NTB dan pemerintah kabupaten/kota di NTB. 

Kegiatan safari syawal diharapkan dapat mendukung program pembangunan daerah NTB secara harmonis.

Miq Gita menyampaikan bahwa kerja sama yang masif antara pemerintah provinsi dan kabupaten/kota diperlukan untuk menyelesaikan program pembangunan, termasuk penurunan angka stunting dan kemiskinan.

BACA JUGA : Agus K Saputra Melakukan re-Kreasi dari Karya Visual

Bupati Lombok Tengah, H. Lalu Pathul Bahri, mengucapkan terima kasih kepada pemerintah provinsi NTB atas upaya mereka dalam membangun komunikasi dan kerja sama yang baik dengan pemerintah kabupaten/kota di NTB.

Ia menambahkan bahwa kunjungan Pj Gubernur NTB dan jajaran sangat diapresiasi oleh masyarakat Lombok Tengah. Dia berterima kasih atas silaturahmi dan kunjungan yang dilakukan.

Safari Syawal ini diharapkan dapat memperkuat hubungan kerja sama antara pemerintah provinsi dan kabupaten/kota, guna mencapai pembangunan daerah yang lebih efektif dan efisien.

BACA JUGA : Halal Bihalal Ormas Perempuan bersama Bunda Lale

“Mewakili masyarakat Lombok Tengah, kami ucapkan terimakasih banyak atas silaturahmi dan kunjungan dari PJ gubernur NTB beserta jajarannya,” sambutnya. ***

 




Pilgub NTB 2024, Poros Tengah Dorong Kompetisi Ketat 

Poros Tengah ingin menghadirkan dinamika baru dalam Pilgub NTB 2024,lima figur dari Lombok Tengah yang mencuat memiliki potensi kepemimpinan yang patut dipertimbangkan

MATARAM.LombokJournal.com ~ Peta politik Pemilihan Gubernur  (Pilgub) NTB 2024 semakin menghangat dengan munculnya sejumlah tokoh dari Lombok Tengah yang berpotensi menjadi penantang utama.

Dalam diskusi terbuka yang digagas oleh Poros Tengah, Direktur Lembaga Kajian Sosial dan Politik Mi6 Bambang Mei Finarwanto serta Ketua Relawan Gita Rohmi (RGR) Lalu Atharifatullah, Kamis (04/04/24) di Pendopo Pengadang, Lombok Tengah, strategi baru diutarakan.

BACA JUGA : HW Musyafirin, Potret Calon Kuat Pemilihan Gubernur NTB 2024

“Poros Tengah ingin menghadirkan dinamika baru dalam Pilgub NTB 2024,” ungkap Dian Sandi Utama (DSU), salah satu penggagas Poros Tengah.

Menurut DSU, lima figur dari Lombok Tengah yang mencuat memiliki potensi kepemimpinan yang patut dipertimbangkan secara serius dalam kontestasi politik tersebut.

“Figur-figur ini tidak hanya alternatif, tetapi mereka merupakan penantang utama yang siap bersaing,” tambah DSU.

Keberagaman tokoh ini, menurut DSU, mencerminkan aspirasi kuat dari masyarakat NTB, sementara rekam jejak kepemimpinan mereka telah teruji.

Lalu Muhammad Iqbal, misalnya, telah memiliki pengalaman internasional sebagai duta besar Indonesia untuk Turki. Sementara Lalu Pathul Bahri telah membuktikan diri dalam berbagai kontestasi elektoral. Begitu juga dengan Suhaili FT yang telah dua kali menjabat sebagai Bupati Lombok Tengah.

DSU juga menyoroti potensi Lalu Gita Ariadi, seorang birokrat berpengalaman yang kini menjabat sebagai Penjabat Gubernur NTB. Sedangkan Lalu Hadrian Irfani, sebagai Ketua DPW PKB NTB, juga menunjukkan kapabilitasnya.

BACA JUGA : Zul-Rohmi Tak Pecah Kongsi, Tetap Bersiap Kembali Pimpin NTB 

Meskipun ada keragaman tokoh, DSU menegaskan bahwa hal ini justru memperkaya pilihan bagi pemilih, bukan menggerus potensi keterpilihan calon.

Sementara itu, Lalu Athar menggarisbawahi pentingnya aspirasi rakyat dalam memilih pemimpin. RGR, menurutnya, hadir sebagai representasi dari keinginan akar rumput, terutama dalam mendukung langkah-langkah yang diambil oleh Gita Ariadi.

“Dalam hal ini, kami mengamati aspirasi yang timbul berdasarkan kinerja Lalu Gita selama menjabat, dari awal karirnya sebagai seorang birokrat,” jelasnya.

Pilgub NTB 2024 diprediksi akan menjadi arena kompetitif, di mana kehadiran berbagai kandidat menawarkan kesempatan yang sama bagi semua pihak. Faktor status incumbent tidak lagi menjadi penentu utama dalam elektabilitas.

“Banyak calon memperoleh dukungan dari berbagai partai, namun strategi dan perlakuan terhadap pemilih akan menjadi kunci keberhasilan,” tambah Bambang Mei.

BACA JUGA : Pasangan MOFIQ Kombinasi Sempurna bagi Kabupaten Sumbawa

Dengan demikian, Pilgub NTB 2024 diharapkan mampu melahirkan kepemimpinan yang kuat dan representatif, yang mampu mewujudkan aspirasi dan kebutuhan masyarakat. ***