Produk Sorghum, Dari Makanan Ternak ke Produk Ekspor  

Saat pelapasan ekspor produk Sorghum, Bupati Djohan mengapresiasi peningkatan minat dan kerja keras masyarakat di bisang pertanian

KAYANGAN,KLU.lombokjournal.com ~ Bupati Lombok Utara, H. Johan Syamsu  menghadiri agenda panen raya dan pelepasan ekspor produk Sorghum Desa Sejahtera Astra Lombok di Desa Santong Mulia, Kecamatan Kayangan, Kabupaten Lombok Utara, Sabtu (22/01/22).. 

Bupati membanggakan makin banyak yang bergerak di produk pertanian

Hadir juga wakil bupati Dany Carter Febrianto Ridawan, S.T., M.Eng., Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Lombok Utara, dan juga Camat Kayangan, Siti Rukaiyah. Agenda tersebut diawali dengan peninjauan hasil pertanian Sorghum, kemudian diakhiri dengan pemotongan pita sebagai simbolis pelepasan produk Yant Sorghum yang akan di ekspor.

Bupati Djohan memyampaikan apresiasinya terhadap peningkatan minat dan kerja keras masyarakat pada bidang pertanian.

Kelompok-kelompok petani menjadi salah satu penunjang utama dalam menghadapi keadaan keuangan daerah yang merosot. 

Bupati johan juga menyampaikan bahwa penting bagi para milenial untuk melirik sektor pertanian untuk menjadi sumber atau lapangan pekerjaan.

BACA JUGA: Sertijab Kades Samba Khidmat, Ini Pesan untuk Kades Baru

“Saya bangga dengan pencapaian para petani-petani kita, terutama anak-anak saya para petani milenial. Pertanian adalah sektor paling tangguh dalam kondisi saat ini, untuk itu mari kita giat menggarap lahan-lahan pertanian kita, karena hasilnya kedepan sangat besar.” kata Djohan

Produk Sorghum tersebut merupakan hasil pertanian dari kelompok tani Yant Sorghum yang didukung oleh PT. Astra Internasional Tbk. 

Produk sorghum akan di ekspor ke dua negara, yakni Malaysia dan Timor Leste. 

Sementara itu,, Nur Rahmi Yanti selaku founder dari kelompok tani Yant Sorghum menyampaikan, saat ini petani mereka sudah lebih dari seribu petani yang diberdayakan. 

Selain memberdayakan para petani, istri para petani juga dilibatkan menjadi pengolah produk Sorghum tersebut dan saat ini sudah menjadi dua puluh lebih macam produk Sorghum.

Selain mengekspor produk sorghum ke Malaysia dan Timor Leste, Yant Sorghum juga merencanakan mengekspor produk beras Sorghum ke Eropa. 

Dijelaskan juga, Sorghum yang pada awalnya hanya menjadi pakan ternak kini bisa diangkat menjadi banyak produk, mulai dari daun hingga batangnya dikemas menjadi berbagai produk Sorghum.

BACA JUGA: Audensi Perdatin NTB, Wagub Minta Tingkatkan Kompetensi

“Alhamdulillah perjuangan kami mengangkat produk Sorghum yang awalnya hanya menjadi pakan ternak, kini bisa menjadi salah satu produk yang bisa masuk pasar ekspor,” Kata Yanti.***