Gubernur Majdi Bersepeda Jelajah Rimba
MATARAM – lombokjournal
Gubernur NTB, TGH M Zainul Majdi mencapai finis terdepan dalam bersepeda Jelajah Rimba yang berlangsung hari Sabtu (19/03). Di antara 450 450 peserta yang melintasi rute Taman Hutan Raya (Tahura) Nuraksa, Sesaot ke Desa Batu Mekar, Lombok Barat ( di tengah hutan Sesaot Dusun Kumbi Lombok Barat, gubernur paling depan tiba di Halaman Kantor CamatLingsar Jl. Gora II, Lombok Barat.
Di antara 450 peserta MTB Jelajah Rimba yang menelusuri jalur hutan itu, tampak ikut meramaikan kegiatan itu adalah PLT Bupati Lombok Barat H. Fauzan Khalid bersama Kepala Dinas Kehutanan Provinsi NTB, Andi Pramaria. Kedua ikut melepas peserta, termasuk dari unsur Pemkab Sumbawa dan Bima itu, tampak dan Lombok ikut meramaiakan rute sepeda dari
Ajang Silaturahmi
Gubernur TGH. M. Zainul Majdi yang dikenal pecinta olahraga bersepeda ini kerap mengikuti event bersepeda di tengah kesibukannya. Ketika bicara kepada peserta gubernur mengingatkan, kegiatan ini merupakan ajang menjalin hubungan silaturrahmi antara club sepeda maupun di antara pemerintah kabupaten dan provins
Sebagai ajang silahturrahmi olahraga bersepeda memberikan manfaat bagi kesehatan.Gubernur berharap momentum wisata sepeda ini bisa terus dipromosikan dan dikembangkan.
Terkait jalur hutan yang di lalui peserta, lanjut gubernur, untuk mengingatkan pentingnya mencintai lingkungan hutan. Hutan merupakan kekayaan alam yang patut dilestarikan. Seluruh lapisan masyarakat diajak lebih banyak menghargai lingkungan sekitar.
(Ka-eS/foto : Humas Pemprov NTB)