Melalui sekolah, Dinas Dikbud NTB ikut ambil bagian mengatasi stunting dengan program baru Bakti Stunting
LOTIM.LombokJournal.com ~ Wakil Gubernur Nusa Tenggara Barat, Hj Sitti Rohmi Djalillah, mengingatkan ibu-ibu pentingnya memberi asupan protein hewani untuk anak-anak.
“Senang melihat anak-anak kita peduli terhadap kesehatan lingkungan sekitar. Kepada ibu-ibu yang juga hadir, tetap memberikan anak-anak kita asupan protein hewani setiap hari, usahakan dalam sehari; anak-anak kita makan satu butir telur,” ujar Wagub NTB di SMAN 2 Selong, Lombok Timur, Kamis (02/03/23).
BACA JUGA: Pemprov NTB Bersemangat Tutunkan Angka Stunting
Kedatangan Wagub NTB di SMAN 2 Selong, Lombok Timur terkait Dinas Pendidikan dan Kebudayaan NTB yang mengambil bagian berperan menuntaskan stunting pada program terbaru yang dinamakan Bakti Stunting.
Menangani stunting butuh keikutsertaan masyarakat, orang tua wali dan termasuk siswa untuk mengambil bagian membantu anak-anak yang tidak mampu, yang diberi nama stunting dengan formula.
“Contohnya seperti menyumbang telur, telur ayam jadi satu biji telur disumbang oleh satu orang siswa 3 bulan sekali,” jelas Aidy Furqon, Kadis Dikbud NTB.
Aidy menambahkan, karena yang terintervensi pada zona-zona dan tempat mereka itu tidak terlalu banyak, tapi yang mengalami stunting rata-rata berasal dari keluarga kurang mampu.
BACA JUGA: Menpan RB Resmikan Mal Pelayanan Publik di Loteng
Sekolah sudah melakukannya mulai Desember lalu dan diintegrasikan dengan program Sabtu Budaya dengan mengumpulkan telur untuk dibawa ke Posyandu. ***